SBR012 Dapat Kupon Minimal 6,15%, Ini Hitungan Hasil Investasinya

Abdul Azis Said
19 Januari 2023, 14:03
SBR012, kupon sbr012, keuntungan SBR012
123rf.com
Ilustrasi. SBR012 diterbikan dalam dua tenor, yakni dua tahun dan empat tahun.

SBR012 dapat dipesan mulai dari Rp 1 juta hingga Rp 5 miliar. Lantas bagaimana perhitungan keuntungannya?

Jika Anda memesan SBR012 sebesar Rp 10 juta, maka hasil investasi yang akan diperoleh jika ditempatkan di SBR012 dengan tenor 6,15% adalah sebesar Rp 615 ribu per tahun. Sedangkan untuk SBR012 tenor 4 tahun, hasil investasinya adalah Rp 635 ribu per tahun. 

Adapun investasi pada instrumen obligasi pemerintah dikenakan pajak sebesar 10% sehingga hasil investasi SBR012 tenor 2 tahun untuk penempatan Rp 10 juta adalah Rp 553 ribu per tahun atau Rp 1.106.000 hingga jatuh tempo. Sementara untuk SBR012 tenor 4 tahun untuk penempatan Rp 10 juta adalah Rp 571 ribu per tahun atau Rp 2.286.000 hingga jatuh tempo.

SBR012 ditawarkan dengan karakteristik tanpa warkat, tidak dapat diperdagangkan di pasar sekunder, tidak dapat dicairkan sampai jatuh tempo kecuali pada masa pelunasan sebelum jatuh tempo atau early redemption. Adapun ketentuan early redemption setahun untuk tenor dua tahun dan dua tahun untuk tenor empat tahun.

Masyarakat dapat membeli SBR012 melalui 29 mitra distribusi pemerintah secara online. Berikut empat tahap pembelian SBR012:

  1. Registrasi atau pendaftaran
  2. Pemesanan
  3. Pembayaran 
  4. Setelmen atau konfirmasi



Halaman:
Reporter: Abdul Azis Said
Editor: Agustiyanti
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...