Jubir Sri Mulyani Pamit, Mau Fokus Berkarier di Luar Pemerintahan
Menjelang pergantian pemerintahan baru, Staf Khusus dan Juru Bicara Menteri Keuangan Sri Mulyani, Yustinus Prastowo, memutuskan untuk mengundurkan diri. Melalui akun Instagram dan X pribadinya, Yustinus menuliskan perjalanan kariernya selama berada di Kementerian Keuangan (Kemenkeu).
Yustinus mengungkapkan rencana setelah tak lagi menjadi jubir Sri Mulyani. “Saya telah merenung dengan wening dan bening. Saya memilih berkarya di luar pemerintahan dan akan melanjutkan kegiatan yang sudah saya rancang jauh-jauh hari,” tulis Yustinus, Kamis (18/10).
Yustinus berencana untuk menemani anak-anak bertumbuh dan berproses di masa remaja. Selain itu juga tetap melanjutkan aktivitas literasi, mengajar, dan turut berdenyut dalam kehidupan sehari-hari selayaknya warga Indonesia.
“Ini adalah halte perhentian yang sungguh saya syukuri,” ujar Yustinus.
Yustinus mengaku tahu diri untuk menentukan kapan berhenti dan dicukupkan. Ia juga tahu tantangan ke depan tidak mudah namun nantinya akan lahir orang-orang baru yang tepat dan lebih baik dalam membantu pemerintah.
Doa untuk Prabowo dan Jajaran Kemenkeu
Yustinus mendoakan dan mendukung penuh untuk pemerintahan Prabowo Subianto yang akan berjalan dalam dua hari lagi. Dia juga memberikan doa terbaik bagi Wakil Menteri Keuangan pilihan Prabowo yaitu Suahasil Nazara, Thomas Djiwandono, serta Anggito Abimanyu.
“Saya pun berdoa dan mendukung penuh Bapak Prabowo, Ibu Sri Mulyani, Pak Suahasil, Bapak Tommy, Bapak Anggito, dan jajaran Kemenkeu. Kiranya selalu sehat, sukses, dan berhasil mengemban amanah dan mewujudkan visi tentang Indonesia yang lebih baik,” kata Yustinus.
Dia juga memohon maaf untuk seluruh kekurangan dan kesalahan selama berinteraksi. Dia berharap selalu ada kesempatan baik untuk berjumpa dan sambung rasa untuk kebaikan Indonesia atau sekadar menyeruput kopi sebagai tanda kewarasan.
“Saya telah berupaya bekerja semampu saya, silakan publik menilai. Tuhan yang maha baik dan welas asih memberkahi seluruh niat baik dan ikhtiar kita. Amin,” ujar Yustinus.