Demonstrasi Koalisi Masyarakat Sipil Desak Cabut UU TNI Show
Katadata/Fauza Syahputra
Fauza Syahputra
28 Maret 2025, 11:45

[Foto] Potret Pilihan Pekan Ini, Gelombang Demo Tolak UU TNI di Sejumlah Daerah

Ratusan mahasiswa dan koalisi sipil kembali menggelar demonstrasi untuk menolak Undang-Undang Nomor 34 Tahun 2004 tentang Tentara Nasional Indonesia (TNI) di depan Gedung DPR/MPR RI, Jakarta, Kamis (27/3). Sejak DPR mengesahkan UU TNI pada Kamis (20/3), gelombang demonstrasi memprotes UU TNI merebak di banyak daerah.

Pedemo berkumpul di luar kompleks DPR pada pukul 13.30 WIB. Mereka datang menggunakan pakaian serba hitam, penutup wajah, hingga pelindung kepala.

Beberapa di antaranya menempelkan sejumlah poster dan stiker berisi keresahan terhadap situasi sosial dan politik Indonesia saat ini di barrier beton yang melintang di gerbang utama Gedung DPR/MPR RI. Pedemo menuntut DPR RI untuk mencabut UU TNI dan mendesak “kembalikan TNI ke barak”.

Massa sempat membakar motor berpelat nomor polisi yang melintas di depan gerbang utama DPR. Jelang malam hari, demonstrasi dibubarkan aparat kepolisian. Polisi memukul mundur para demonstran dengan menggunakan water cannon.

Demonstrasi menolak UU TNI terjadi selama sepekan ini di sejumlah daerah, mulai dari Surabaya, Palangka Raya, Nusa Tenggara Barat (NTB), Medan, Bogor hingga di Jakarta.

Baca artikel ini lewat aplikasi mobile.

Dapatkan pengalaman membaca lebih nyaman dan nikmati fitur menarik lainnya lewat aplikasi mobile Katadata.

mobile apps preview
Reporter: Fauza Syahputra, Ade Rosman, Antara
Editor: Yuliawati

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami