5 Cara Mengatasi Rambut Rontok dan Ketombe

Image title
16 Juni 2022, 11:59
Ilustrasi, cara mengatasi rambut rontok dan ketombe
Unsplash/Scandinavian Biolabs
Ilustrasi, cara mengatasi rambut rontok dan ketombe

Permasalahan pada kulit kepala dan rambut dapat menyebabkan rasa tidak nyaman yang mengganggu aktivitas sehari-hari. Rambut rontok dan ketombe merupakan permasalahan yang sering dialami oleh banyak orang. Kedua masalah tersebut ternyata saling berhubungan.

Mengutip Indian Journal of Dermatology, ketombe adalah kondisi kulit yang menyebabkan serpihan putih atau kuning di kulit kepala yang kemudian jatuh. Ketombe mempengaruhi hampir setengah dari populasi dunia pada usia pra-pubertas dan dari semua jenis kelamin dan etnis.

Ketombe tidak secara langsung menyebabkan rambut rontok. Namun, rasa gatal akibat ketombe berdampak pada folikel rambut, sehingga banyak yang menggaruk kepala dan menyebabkan sejumlah rambut rontok.

Banyak dermatologis yang menyimpulkan bahwa penyebab ketombe yang paling umum adalah dermatitis seboroik. Kondisi ini merupakan gangguan peradangan kulit kepala yang umumnya disebabkan oleh sejenis ragi yang disebut Malassezia.

Selain ketombe, rambut rontok dapat disebabkan berbagai faktor, seperti keturunan, perubahan hormonal, kondisi medis atau penuaan. Normalnya, seseorang kehilangan 50-100 helai rambut setiap harinya. Kerontokan rambut ini merupakan bagian dari siklus normal pertumbuhan rambut.

Cara Mengatasi Rambut Rontok dan Ketombe

Melansir publikasi SkinKraft Laboratories dan sumber lainnya, berikut cara mengatasi rambut rontok dan ketombe.

1. Sampo anti ketombe

Bahan aktif dalam sampo anti ketombe dapat mengatasi rambut rontok dan ketombe. Gunakan sampo yang mengandung:

  • Pyrithione Zinc.
  • Salicylic Acid.
  • Ketoconazole.
  • Coal Tar.
  • Selenium Sulfide.

Jika kulit kepala rentan alergi terhadap bahan kimia, gunakan sampo herbal yang mengandung bahan aktif alami untuk rambut rontok ketombe. Carilah sampo herbal anti ketombe yang mengandung:

  • Neem.
  • Lidah buaya.
  • Kunyit.
  • Minyak rosemary.
  • Daun mint.
  • Minyak pohon teh.
  • Ekstrak lemon.

2. Gunakan pelembap

Kulit kepala yang kering merupakan salah satu penyebab ketombe. Bahan-bahan seperti salicylic acid dalam sampo anti ketombe dapat mengeringkan kulit kepala. Oleh sebab itu, gunakan pelembap yang sesuai dengan kulit kepala.

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...