Elektabilitas Jokowi vs Prabowo Jelang Garis Finish
Sepekan menjelang hari pencoblosan, pasangan Joko Widodo-Ma’ruf Amin masih unggul dalam survei yang dilakukan sejumlah lembaga. Dari 10 lembaga yang merilis hasil surveinya pada April ini, selisih keunggulan pasangan 01 rata-rata sebesar 11 persen. Selisih keunggulan tersebut turun jika dibandingkan dengan hasil survei yang dirilis Maret yang rata-rata sebesar 14 persen.
(Baca: Elektabilitas Jokowi vs Prabowo di Mata 10 Lembaga Survei)
Selisih tingkat keterpilihan antar-kandidat yang makin menipis diduga seiring menguatnya basis dukungan di masing-masing kandidat. Namun, menurut Direktur Eksekutif Indikator Politik Indonesia Burhannuddin Muhtadi, tren kenaikan pemilih Jokowi-Amin lebih landai ketimbang Prabowo-Sandi.
(Baca: Survei Voxpol: Kampanye Keagamaan Lebih Efektif Meraup Suara)
Selain itu, dari survei Voxpol Center, kampanye dengan acara keagamaan lebih efektif dalam menjaring calon pemilih ketimbang kampanye terbuka. Dari 1.600 responden, ada 26,1 persen yang menganggap pengajian atau tabligh akbar efektif dan mengena di hati masyarakat. Sedangkan hanya 13,9 persen yang menganggap kampanye akbar lebih efektif.