11 Film Pendek Terbaik di Netflix Beserta Sinopsisnya

Image title
14 September 2022, 06:02
Ilustrasi, Zion Clark dalam film Zion (2018), film pendek terbaik di Netflix
netflix.com
Ilustrasi, Zion Clark dalam film Zion (2018), film pendek terbaik di Netflix

Film pendek cocok ditonton saat tidak memiliki waktu luang. Academy Award mendefinisikan film pendek sebagai film orisinil yang memiliki waktu tayang 40 menit atau kurang, termasuk bagian kreditnya.

Mengutip Studio Binder, film pendek terbaik memiliki beberapa elemen, yakni penceritaan yang ringkas, pertunjukan yang luar biasa, konsep orisinal, dan visual yang memukau. Sebuah film pendek dapat berupa live-action, animasi, atau hasil komputerisasi.

Berikut rekomendasi film pendek terbaik di Netflix beserta sinopsisnya.

1. Zion (2018)

Zion adalah film pendek yang berfokus pada kehidupan Zion Clark. Ia lahir tanpa kaki, tumbuh di panti asuhan, dan menjadi pegulat profesional. Film pendek terbaik ini dirilis di Netflix pada 10 Agustus 2018.

2. If Anything Happens I Love You (2020)

If Anything Happens I Love You termasuk salah satu film pendek terbaik dalam bentuk film animasi. Film ini membawa penonton dalam perjalanan emosional yang luar biasa dari dua orang tua yang berjuang untuk mengatasi rasa sakit akibat peristiwa tragis yang membuat keluarga mereka berubah selamanya.

If Anything Happens I Love You menceritakan kisah dua orang tua saat mereka berduka karena kehilangan putri mereka. Pada akhir film terungkap bahwa putri mereka terbunuh dalam penembakan di sekolah.

Teks terakhir dari anak perempuan itu kepada ibu dan ayahnya adalah "Jika terjadi sesuatu, aku mencintaimu."

3. Fire in Paradise (2019)

Rekomendasi film pendek terbaik berikutnya adalah Fire in Paradise. Film ini dirilis pada 2019 dan disutradarai oleh Zackary Canepari dan Drea Cooper. Kisah dalam film dimulai pada 8 November 2018, saat kebakaran terjadi di California dekat kota Paradise.

Selama beberapa jam, api berkembang menjadi kebakaran paling mematikan di negara itu dalam lebih dari satu abad. Melalui rekaman langsung dari bencana serta wawancara dengan para penyintas dan responden, Fire in Paradise menceritakan kembali kisah-kisah pada hari itu.

4. What Did Jack Do? (2017)

What Did Jack Do? termasuk film pendek terbaik di Netflix yang disutradarai oleh David Lynch. Film ini bercerita tentang seorang detektif pembunuhan yang melakukan wawancara dengan monyet tersiksa yang diduga melakukan pembunuhan. What Did Jack Do? dirilis di Netflix pada 20 Januari 2020.

5. Canvas (2020)

Canvas adalah sebuah film pendek berupa animasi asal Amerika yang ditulis dan disutradarai oleh Frank E. Abney III. Film pendek terbaik ini dirilis pada 11 Desember 2020 di Netflix. Canvas berdurasi 9 menit dan menggambarkan seorang lelaki tua yang berjuang untuk mendapatkan kembali hasratnya untuk melukis setelah mengalami kehilangan yang tragis.

Halaman:
Editor: Intan
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...
Advertisement