4 Rekomendasi Film Komedi Romantis Barat

Ghina Aulia
2 November 2022, 23:45
Film komedi romantis barat
IMDB
Annie Hall (1977)

Film merupakan salah satu bentuk hiburan yang mudah ditemukan. Terdapat banyak judul film yang bisa dijadikan pilihan.

Anda juga bisa memilih film berdasarkan alirannya. Beberapa di antaranya yang cukup terkenal adalah komedi, romantis, horor, thriller, science fiction, drama, keluarga dan masih banyak lagi. Salah satu yang cukup terkenal adalah kombinasi antara komedi dan romantis.

Nuansa komedi yang lucu akan berpadu dengan hangatnya kisah romantis. Cocok untuk Anda yang ingin menonton kisah cinta namun tidak begitu klasik. Aliran ini dikenal dengan nama romcom.

Terkait dengan hal tersebut, kami akan memberikan rekomendasi film komedi romantis Barat yang dapat ditonton. Berhasil melansir dari situs Bacaterus, berikut ini adalah rangkumannya.

Film Komedi Romantis Barat

1. Silver Linings Playbook (2012)

Film komedi romantis Barat yang pertama adalah Silver Linings Playbook yang dibintangi oleh Bradley Cooper, Jennifer Lawrence dan Robert De Niro. Film ini digarap oleh The Weinstein Company dengan sutradara David O. Russel. Tak hanya beraliran rom-com, ternyata juga ada unsur drama di dalamnya.

Cerita berawal ketika Pat Solitano yang merupakan penderita bipolar disorder kembali ke rumah. Pat baru saja menyelesaikan masa rehabilitasinya. Masalah lain adalah Pat pernah menganiaya mantan istrinya yang kedapatan selingkuh di rumah mereka. Hal tersebut membuat Pat berada dalam pengawasan polisi dan wajib menghadiri terapi lanjutan.

Suatu waktu, Pat bertemu dengan Tiffany yang merupakan adik ipar temannya. Diketahui bahwa Tiffany juga memiliki penyakit kejiwaan. Maka dari itu, Pat dan Tiffany lebih banyak mengobrol mengenai medis. Kejadian tersebut menjadi tonggak benih cinta yang terpupuk di hati Tiffany. Sayangnya Pat justru lebih banyak memikirkan istrinya, Nikki.

2. Punch-Drunk Love (2002)

Film komedi romantis barat ini juga beraliran drama. Punch-Drunk Lover digarap oleh Columbia Pictures, Revolution Studios dan New Line Cinema. Disutradarai oleh Paul Thomas Anderson, film ini dibintangi oleh Adam Sandler, Emily Watson, Philip Seymour Hoffman, Luiz Guzman dan Mary Lynn Rajskub.

Film ini menceritakan tentang Barry Egan yang merupakan pemilik perusahaan alat-alat toilet canggih. Suatu waktu, terjadi kecelakaan di dekat kantornya. Salah satu mobil ada yang mengeluarkan harmonium dan Barry bergegas menyimpang barang itu di ruangannya. Tak lama setelah itu, wanita bernama Lena Leonard menitipkan mobilnya pada Elizabeth yang merupakan saudara perempuan Barry.

Barry memiliki tujuh saudara perempuan. Mereka mengadakan acara makan malam keluarga. Barry awalnya enggan mengiyakan karena malas berhadapan dengan saudaranya yang kerap meledek. Namun Barry langsung bersedia hadir ketika mengetahui bahwa Lena juga hadir. Sayangnya Lena tidak bisa datang karena alasan tertentu dan membuat Barry digoda oleh saudaranya. Hal tersebut membuat Barry marah hingga memecahkan pintu kaca.

3. Juno (2007)

Film garapan sutradara Jason Reitman ini dibintangi oleh Ellen page, Michael Cera dan Jennifer Garner. Juno diproduksi oleh Mandate Pictures dan Mr. Mudd. Diketahui bahwa film ini juga beraliran coming-of age, drama, sekolah dan remaja.

Menceritakan tentang Juno MacGuff yang kala itu berusia 16 tahun. Juno merupakan siswa sekolah menengah. Secara mengejutkan, Juno mengetahui bahwa ia tengah hamil dan mengandung anak dari seorang laki-laki yang diyakininya adalah sang pacar, Paulie Bleeker. Berkutat dengan dirinya sendiri, Juno dengan berat hati menentukan pilihan antara aborsi atau melahirkan anaknya.

Juno juga kerap kesal dengan Paulie yang menjadi lebih dingin saat mengetahui pacarnya hamil. Paulie juga mengajak gadis lain untuk acara prom night dan menyalahkan Juno atas kehamilan tersebut. Meski begitu, ternyata mereka masih saling mencintai dan memutuskan untuk menjalin hubungan dengan baik dan menyertai kelahiran sang anak.

4. Annie Hall (1977)

Film komedi romantis Barat ini disutradarai oleh Woody Allen. Menariknya, dirinya juga turut berperan dan beradu akting dengan Diane Keaton dan Tony Roberts. Diketahui bahwa Annie Hall diproduksi oleh Jack Rollins & Charles H. Joffe Productions.

Film ini bercerita tentang Alvy Singer yang mengenang hubungan kandasnya bersama Annie Hall. Diketahui bahwa Alvy merupakan stand-up comedian dengan kepribadian yang canggung. Alvy memiliki konsep dalam memandang manusia. Menurutnya, hanya ada terrible dan miserable. Naasnya, Alvy termasuk orang yang putus asa dan dihantui ketakutan terhadap hubungan cinta dan pernikahan.

Lain halnya dengan Annie Hall, Alvy dapat merasakan hal berbeda. Menurutnya, hubungan bersama Annie terasa begitu menyenangkan dan saling melengkapi. Namun siapa sangka bahwa selalu ada kendala di dalam perasaan cinta Alvy maupun Annie.

Demikian empat rekomendasi film komedi romantis Barat yang bisa Anda jadikan tontonan. Tidak hanya menyajikan kisah cinta yang klasik, jalan cerita dan bumbu komedi di dalamnya membuat film tidak monoton.

Editor: Intan

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...