Harga Bitcoin Tembus Rp 725 juta, Tertinggi Sejak Mei 2021

Intan Nirmala Sari
23 Agustus 2021, 11:00
bitcoin, kapitalisasi pasar, ethereum, berita terkini, berita hari ini, harga, cardano
Katadata

Harga Bitcoin sukses menembus level US$ 50.000 per btc atau setara Rp 725 juta pada perdagangan awal pekan ini (23/8) sejak pertengahan Mei. Capaian tersebut sekaligus meningkatkan harapan pelaku pasar harga Bitcoin bisa tembus US$ 100 ribu per btc di jangka panjang. 

Melansir Bloomberg, koin kripto dengan kapitalisasi terbesar itu naik 3,5% ke level US$ 50,093 per btc di perdagangan Asia, Senin (23/8). Tak hanya Bitcoin, koin lainnya seperti Ether, ADA Cardano juga mengalami peningkatan.

Advertisement

Berdasarkan data Coinmarketcap.com, harga Bitcoin awal pekan ini naik 2,97% dalam 24 jam terakhir di level US$ 50.253 per btc. Sedangkan untuk Cardano tercatat naik 12,32% ke level US$ 2,81 per ADA, dan Ethereum naik 3,73% ke level US$ 3.343 per ETH, Senin (23/8).

Tren kenaikan mata uang kripto berhasil membangkitkan semangat pelaku pasar uang kripto jelang akhir tahun 2021. Pelaku pasar memprediksi di jangka panjang harga Bitcoin bisa menyentuh US$ 100 ribu per btc atau lebih tinggi. Kondisi tersebut membuat aset spekulatif dan fluktuatif terus bergerak pada rentang yang lebih luas pada perdagangan saat ini.

"Bitcoin semakin mendekati akhir yang lebih tinggi dari apa yang kami harapkan, dengan kisaran perdagangan di US$ 40.000 hingga US$ 50.000 sebagai level rendahnya,” kata Chief Executive Officer Bensignor Investment Strategies Rick Bensignor dalam sebuah catatan, Senin (23/8).

Bitcoin hampir mencapai rekor US$ 65.000 pada April 2021, didorong tingginya gelombang likuiditas, fast money, serta optimisme pelaku pasar terkait meningkatnya permintaan dari investor institusional.  Pemulihan harga uang kripto tercermin dari naiknya nilai transaksi di 9.000 token digital yang dilacak oleh CoinGecko, yang mencapai US$ 2,2 triliun dari sebulan yang lalu hanya US$1,2 triliun.

Sebelumnya, Kapitalisasi pasar dunia untuk mata uang kripto alias cryptocurrency kembali menembus level US$ 2 triliun atau sekitar Rp 29.000 triliun untuk pertama kalinya sejak Mei 2021. Kenaikan tersebut didukung rebound atau kenaikan kuat harga Bitcoin dan beberapa koin kripto lainnya.

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...
Advertisement