7 Rekomendasi Film Thailand Lucu dan Romantis
Film komedi romantis Thailand menyajikan ide segar yang menghibur dengan elemen romantis dan menghangatkan hati. Banyak film Thailand yang terkenal menarik, ringan, lucu, dengan kisah cinta yang umumnya berakhir bahagia.
Perfilman Thailand cukup beragam, umumnya cerita yang ditawarkan cenderung lucu dan romantis, sehingga banyak rekomendasi film Thailand yang bermunculan. Alur cerita film Thailand juga unik, didukung kualitas akting para pemainnya. Bahkan untuk peran bergenre film komedi pun berhasil tersampaikan dan mampu mengundang tawa bagi yang menontonnya
Berikut ini rekomendasi film Thailand lucu dan romantis untuk Anda.
1. Brother of The Year (2018)
Film Thailand Brother of The Year mengisahkan hubungan kakak beradik Chad dan Jane. Ketika Chad masih kecil, dia mengira bayi di dalam perut ibunya adalah laki-laki. Ketika ibunya melahirkan seorang gadis bernama Jane, dunia Chad berubah.
Mimpinya untuk bermain robot dan sepak bola dengan adiknya hancur karena setiap kali dia bermain dengan adiknya, Jane akan menangis dan merengek.
Sejak mereka masih kecil sampai mereka dewasa, Chad dan Jane bertengkar tentang segalanya. Jane selalu unggul dalam akademik, olahraga, penampilan, dan perilaku. Sementara Chad tidak seperti Jane.
Namun, Chad sebenarnya protektif terhadap Jane. Itulah alasan mengapa Jane harus menyembunyikan hubungan cintanya dan Moji. Jane tidak ingin hubungannya dirusak oleh kakaknya.
Tapi cinta bukanlah rahasia. Chad akhirnya mengetahui bahwa Jane diam-diam berkencan dengan Moji. Lewat adegan lucu, kisah romantis, dan hubungan keluarga yang hangat, Brother of The Year sukses menampilkan dinamis kakak dan adik dalam berbagai konflik.
2. Suckseed (2011)
Suckseed adalah film Thailand yang menceritakan tentang persahabatan dua anak bernama Ped dan Koong yang duduk di bangku SMA. Mereka berteman sejak SD dan keduanya memiliki hobi yang sama.
Suatu hari, mereka ingin memulai sebuah band dan mengikuti audisi. Ketika mereka membentuk sebuah band, proyek mereka berjalan dengan baik. Tetapi, muncul masalah ketika keduanya jatuh cinta dengan wanita yang sama, Ern.
Sebenarnya Ped sudah menyukai Ern sejak SD tapi dia malu menceritakannya. Akibat cinta tersebut, band yang mereka bentuk akhirnya bubar.
Banyak pelajaran yang disuguhkan dalam Suckseed. Selain dari sisi komedi, terdapat nilai persahabatan di dalamnya. Suckseed merupakan salah satu rekomendasi film Thailand yang menghibur sekaligus menghangatkan hati.
3. Hello Stranger (2010)
Film lucu Thailand selanjutnya berjudul Hello Stranger tentang seorang pemuda yang putus cinta bernama Dang. Untuk mengobati kegalauannya, dia memutuskan berlibur ke Korea Selatan. Namun lucunya, dia malah tersesat dari rombongannya.
Saat di Korea Selatan, Dang bertemu seorang wanita Thailand bernama May yang juga sedang berlibur. Keduanya memutuskan untuk berpetualang bersama tanpa memberitahu nama mereka.
Dang mengikuti kemanapun May berada. Pada awalnya, May merasa tidak nyaman, tetapi mengalah dan mengajak Dang bertamasya. Dang merupakan pribadi yang sangat unik, sedangkan May digambarkan sebagai karakter yang penurut.
Dang dan May memulai petualangan mereka di Negeri Ginseng dengan berbagai konflik dan kejadian tak terduga. Rekomendasi film Thailand satu ini berhasil menyampaikan cerita dengan sangat baik, menyeimbangkan romantisme dan lelucon unik antara kedua karakter.
4. Friend Zone (2019)
Selama 10 tahun Palm terjebak dalam zona pertemanan dengan sahabatnya, Gink. Dia telah menyimpan perasaan pada sahabat perempuannya itu sejak SMA. Bahkan Palm sempat mencoba mengungkapkan perasaannya, namun ditolak oleh Gink dengan alasan hubungan keduanya hanya sebatas pertemanan.
Selama bertahun-tahun, mereka tumbuh lebih dekat dengan satu sama lain. Setiap kali Palm putus dengan pacar yang tak terhitung jumlahnya, Gink akan menasehatinya. Adapun saat Gink berkelahi dengan pacarnya, tak peduli di negara mana dia berada saat itu, Palm akan menggunakan fasilitasnya sebagai pramugara untuk terbang menemui Gink.
Suatu hari, Gink tiba-tiba bertanya pada Palm, "Pernahkah kamu bertanya-tanya bagaimana jika kita adalah pasangan?". Saat itu, percikan cinta mulai sulut dalam pikiran Palm, mengetahui bahwa ini mungkin satu-satunya kesempatan untuk keluar dari zona pertemanan.
Meskipun begitu, Palm tidak tahu apakah meninggalkan friend zone akan membawanya ke kehidupan romantis atau justru akhir dari persahabatan.
Film Thailand Friend Zone sukses merangkum elemen komedi romantis dengan pemeran utama yang menarik, rintangan menggapai cinta, konflik yang tidak terlalu berat, serta akhir yang memuaskan.
5. ATM: Er Rak Error
ATM: Er Rak Error merupakan rekomendasi film Thailand komedi romantis lainnya yang menceritakan tentang Sua, seorang pegawai bank yang jatuh cinta dengan manajer bank bernama Jib. Namun, bank melarang hubungan romantis antar karyawan. Jika mereka ingin tetap bersama, maka salah satu dari mereka harus meninggalkan bank.
Mereka tidak mau mengalah dan mengubah insiden menjadi peluang ketika sebuah ATM error di provinsi Chonburi mengeluarkan lebih dari 130.000 baht. Bank memerintahkan para karyawan untuk menanganinya.
Siapa pun yang dapat mengembalikan uang terlebih dahulu dapat mempertahankan pekerjaannya. Pasangan Sua dan Jib berubah menjadi pesaing. Keduanya tampak berkelahi dan berebut karena tidak ingin dikeluarkan dari perusahaan.
Ada banyak sekali komedi dalam film ini. Humornya menyenangkan dan adegan romantis dijalankan dengan baik. Performa apik dari pemain yang berkarakter menjadi pelengkap yang pas dalam film Thailand ini.
6. The Con-Heartist
Tower adalah penipu yang menyerahkan dirinya secara tidak sengaja saat mencoba menipu Ina, seorang bankir konyol, dengan sejumlah uang. Setelah Ina menangkap Tower, Ina mengusulkan kesepakatan agar tidak melaporkan Tower ke polisi.
Sebagai gantinya, Tower harus setuju untuk menggunakan keahliannya untuk menipu Petch, mantan pacar yang menipu Ina untuk membayar uang sekolah. Misi penipuan tersebut berubah drastis ketika Tower mengubah rencana dari menipu 100.000 baht menjadi jutaan.
Penipuan akan diadakan dengan tim yang terdiri dari Ibu Nongnuch, guru SMA Ina yang berpura-pura menjadi pengusaha wanita licik, dan Jone, saudara Tower yang memiliki banyak catatan kriminal.
Tetapi, sebelum rencananya dimulai, Ina berubah pikiran tentang Tower. Akankah Ina tertipu untuk kedua kali, atau memang takdirnya terus bertemu dengan penipu cantik? Rencana penipuan terus berlanjut, tetapi bisakah Ina menjaga hatinya?
Film Thailand The Con-Heartist merupakan perpaduan sempurna antara romansa ringan, komedi, dan penipuan. Elemen penipuan dan komedi seru untuk ditonton. Film ini juga menyentuh hati karena mengandung pelajaran hidup di balik petualangan tersebut.
7. I Fine..Thank You..Love You
Pleng adalah tutor bahasa Inggris yang menawan dan cantik. Kehidupannya yang biasa berubah tak terduga ketika diminta untuk membantu salah satu murid Jepang bernama Kaya, untuk memutuskan pacar Thailandnya bernama Yim.
Sayangnya, Yim tidak mengerti bahasa Inggris, sedangkan Kaya tidak mengerti bahasa Thailand. Pleng membantu menerjemahkan pesan Kaya kepada Yim. Ketika Yim menyadari bahwa dia diputuskan, dia menyalahkan Pleng karena mengajari pacarnya bahasa Inggris untuk lulus wawancara kerja di Amerika Serikat (AS).
Saat itulah Yim membujuk Pleng untuk mengajarinya bahasa Inggris juga, berharap pergi ke AS untuk berdamai dengan pacarnya. Pleng awalnya keberatan, tetapi setuju. Pada saat yang sama, Pleng telah jatuh cinta dengan salah satu muridnya, Pruek, seorang pria tampan.
Hubungan Pleng dan Yim menjadi lebih dekat, tapi Pleng juga dilema terhadap Pruek. Film Thailand I Fine..Thank You..Love You adalah komedi romantis yang menyenangkan dengan humor dan menyentuh.
Komedi antara pasangan utama, Pleng dan Jim serta teman-teman mereka, juga karakter pendukung lainnya membawa momen kebahagiaan. Film ini sukses menawarkan keseimbangan antara komedi dan emosi yang tulus.
Itulah rekomendasi film Thailand yang lucu dan romantis. Anda dapat menonton film-film tersebut di platform streaming yang tersedia.