Kecelakaan TransJakarta Tewaskan Dua Orang, Puluhan Orang Terluka

Image title
Oleh Maesaroh
25 Oktober 2021, 12:47
TransJakarta, kecelakaan, Jakarta
ANTARA/HO-Satlantas Polres Metro Jaktim
Kondisi bus TransJakarta yang mengalami kecelakaan di Cawang, Jakarta, Senin (25/10/2021). ANTARA/HO-Satlantas Polres Metro Jaktim\

Setidaknya dua orang dilaporkan tewas dan 30 lainnya mengalami luka-luka dalam tabrakan dua bus TransJakarta di Jalan MT Haryono, Cawang, Jakarta Timur,  pukul 08.45 WIB.

Dilansir dari Antara,  Direktur Lalu Lintas (Dirlantas) Polda Metro Jaya Kombes Pol Sambodo Purnomo Yogo mengatakan korban meninggal dunia merupakan penumpang dan satu pengemudi bus TransJakarta yang sempat terjepit di belakang kemudi.

"Saat ini kita masih terus mendata, informasi awal ada 30 luka, masih kita data, berapa luka berat, berapa luka ringan," kata Sambodo Purnomo Yogo seperti dikutip dari Antara.

Korban tewas telah dibawa ke RS Polri Kramat Jati. Sementara itu, korban luka berat dan ringan juga sudah dirawat di beberapa rumah sakit terdekat.

 "Korban tewas ada penumpang dan sopir, satu orang meninggal dunia di TKP itu adalah sopir kendaraan yang menabrak dari belakang," kata Sambodo.

Saat ini pihaknya masih melakukan penyelidikan mengenai penyebab kecelakaan yang menimpa dua bus TransJakarta.

"Informasi awal kecelakaan ini melibatkan dua kendaraan TransJakarta, yang satu sedang ngetem, kemudian satu lagi kendaraan menabrak dari belakang kendaraan yang sedang di halte tersebut," tuturnya.

Sebelumnya,  Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Timur ikut terlibat membantu proses evakuasi korban dalam peristiwa kecelakaan yang menimpa dua bus TransJakarta di Cawang.

Kasi Operasional Sudin Gulkarmat Jakarta Timur Gatot Sulaeman mengatakan pihaknya terlibat dalam proses evakuasi dua dari total tiga korban tewas dalam kecelakaan tersebut.
 
"Yang dievakuasi damkar itu hanya dua. Paling sulit yang di belakang kemudi," kata Gatot seperti dikutip dari Antara.

Gatot mengatakan pihaknya sempat kesulitan mengeluarkan korban tewas sopir bus TransJakarta yang kondisinya terjepit di belakang kemudi.

"Korban itu terjepit stang kemudi dan 'dashboard' sehingga kita harus mengungkit  'dashboard' itu agar menjauh dari tubuh korban agar lebih mudah dalam melakukan  evakuasi," katanya.

Korban tewas kebanyakan berasal dari bus belakang yang menabrak satu bus yang tengah menurunkan penumpang di Halte Cawang Ciliwung.

"Tabrakan hanya dua bus, bus satu dan dua. Yang menabrak kencang bus nomor dua yang belakang sehingga korban kebanyakan ada di bus nomor dua," tutur Gatot.
 
Diberitakan sebelumnya, peristiwa tabrakan menimpa dua bus TransJakarta di Jalan MT Haryono, Cawang, Jakarta Timur.

 "Bus yang depan lagi berhenti menurunkan penumpang cuma bus yang belakangnya langsung nabrak," kata Supriyadi saksi mata.

Akibat kecelakaan tersebut lalu lintas di Jl. MT Haryono yang menuju Kampung Melayu dan Halim Perdanakusuma macet.
 
Untuk sementara, laju bus TransJakarta pun dialihkan ke jalur umum sambil menunggu evakuasi dua bus yang bertabrakan.


Reporter: Antara

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...