GrabFood Jadi Aplikasi Pesan Antar Paling Cuan dan Populer

Dini Hariyanti
Oleh Dini Hariyanti - Tim Publikasi Katadata
25 November 2021, 17:31
GrabFood Jadi Aplikasi Pesan Antar Paling Cuan dan Populer
Instagram.com/grabfoodid
GrabFood menjadi salah sati platform layanan pesan-antar online yang sering digunakan di Indonesia

GrabFood menjadi aplikasi pesan-antar makanan terbanyak digunakan oleh merchant dengan pendapatan harian rata-rata tertinggi. Hal ini diperoleh dari riset daring yang dilakukan Snapcart Indonesia terhadap konsumen dan merchant di wilayah pasar pertama dan kedua.

Riset tersebut menyebutkan, sebanyak 82 persen restoran dan toko makanan maupun minuman menggunakan aplikasi GrabFood untuk layanan mereka. Ada pula aplikasi lain yang juga digunakan adalah GoFood dan ShopeeFood.

Survei Snapcart mengenai industri pesan-antar makanan tersebut menyasar konsumen maupun merchant di kawasan megapolitan Jabodetabek sebagai pasar pertama. Sementara pasar kedua adalah perkotaan seperti Bandung, Surabaya, Medan, Lampung, Purwokerto, Banjarmasin, Samarinda, dan Makassar.

Snapcart menyebutkan, sekitar 42 persen merchant yang menjadi respondennya mengaku bahwa mereka memanfaatkan aplikasi pesan-antar makanan setidaknya sejak 12 bulan terakhir.

“Riset industri pesan-antar makanan biasanya fokus kepada konsumen saja. Di dalam riset ini, kami melakukan pendekatan lebih dalam dan holistik, mencakup konsumen dan merchant untuk mengetahui aspek kompetitif dari masing-masing pelaku industri,” ujar Direktur Snapcart Indonesia Astrid Wiliandry, di Jakarta, awal November 2021.

Riset Snapcart mengungkap pula bahwa rerata penjualan harian merchant dari penggunaan GrabFood sebesar Rp750 ribu. Angka ini menunjukkan GrabFood sebagai aplikasi yang paling cuan dibandingkan dengan aplikasi serupa lain.

Astrid menjelaskan lebih jauh, antara konsumen dan merchant seperti dua sisi koin yang sama, keduanya mempunyai kecenderungan serupa. “Misalnya, konsumen yang menggunakan GrabFood lebih sering dan membelanjakan uang lebih banyak pada aplikasi ini, maka para merchant juga memakai serta mendapatkan penjualan lebih banyak saat pakai GrabFood,” imbuhnya.

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...