Patut Dicoba, Ini Cara Mengecilkan Perut Buncit pada Wanita

Image title
6 Januari 2022, 15:25
Cara mengecilkan perut buncit pada wanita.
Pexels.com/Cottonbro
Cara mengecilkan perut buncit pada wanita.

Memiliki perut buncit sudah seperti mimpi buruk bagi sebagian wanita. Perut yang gendut tentu akan memengaruhi penampilan seseorang. Di samping itu, hal tersebut dapat memicu datangnya berbagai penyakit kronis, seperti penyakit jantung, stroke, dan diabetes.

Tubuh yang ideal memang dambaan setiap orang, terutama wanita. Namun, tak sedikit wanita yang tanpa sadar melakukan berbagai aktivitas yang justru dapat mengakibatkan perut buncit, seperti malas berolahraga, stres, kurang tidur, hingga mengonsumsi alkohol.

Di samping itu, perut buncit juga bisa disebabkan oleh hormon seks, bertambahnya usia, menopause, adanya bakteri di usus, dan postur tubuh yang buruk.

Cara Mengecilkan Perut Buncit pada Wanita

Cara mengecilkan perut buncit pada wanita bisa dilakukan dengan berbagai cara. Hanya saja, hal ini memerlukan niat yang kuat dan konsistensi untuk melakukannya.

Mengutip Hellosehat dan berbagai sumber lainnya, berikut beberapa cara mengecilkan perut buncit pada wanita.

1. Rutin Berolahraga

Sudah bukan rahasia, berolaharaga secara teratur dapat menunjang kesehatan tubuh dan mental, termasuk mengecilkan perut buncit.

Di samping membakar lemak, rutin berolahraga juga dapat meningkatkan massa otot. Hal tersebut membuat tubuh membakar kalori lebih banyak sekaligus mengurangi tumpukan lemak di perut.

Adapun jenis olahraga yang cocok untuk mengecilkan perut adalah kardio, seperti berlari, bersepeda, atau mendayung. Selain itu, olahraga jenis ini dapat menyehatkan jantung.

2. Menjaga Asupan Kalori

Cara mengecilkan perut buncit pada wanita bisa dilakukan dengan menyesuaikan asupan kalori harian dengan kebutuhan energi masing-masing. Mengutip Departemen Pertanian AS, perempuan usia 31-50 tahun membutuhkan sekitar 1.800-2.200 kalori setiap harinya. Hal tersebut tergantung dari tingkat aktivitasnya masing-masing.

Setelah mengetahui kebutuhan asupan kalori, langkah selanjutnya adalah mengurangi jumlah asupan tersebut guna mengecilkan perut buncit. Langkah awal yang bisa dilakukan adalah dengan mengurangi makanan tinggi kalori, seperti jeroan, daging berlemak, dan gorengan.

Untuk mengetahui kebutuhan kalori harian, ada beberapa kalkulator kalori yang bisa ditemukan di internet. Selain itu, hal ini bisa dilakukan dengan berkonsultasi dengan dokter pribadi atau ahli gizi.

3. Mengonsumsi Makanan Kaya Protein dan Serat Larut

Cara ini merupakan alternatif mengecilkan perut yang cukup sering direkomendasikan. Sejumlah penelitian telah membuktikan bahwa serat larut dapat membuat seseorang kenyang lebih lama.

Halaman:
Editor: Safrezi
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...