Kepastian Insentif Hulu Migas di Tengah Kebijakan Harga Gas Khusus

Image title
24 Juni 2021, 19:09
migas, harga gas khusus industri, harga gas, insentif migas, investasi migas
Katadata | Dok.
Ilustrasi produksi migas.

SKK Migas menyampaikan pemberian insentif di sektor hulu migas cukup penting untuk saat ini. Apalagi di tengah penerapan kebijakan harga gas khusus untuk industri sebesar US$ 6 British Thermal Unit (MMBTU).

Deputi Keuangan dan Monetisasi SKK Migas Arief Setiawan Handoko mengatakan kebijakan harga gas khusus dapat berjalan tanpa mengorbankan keekonomian lapangan gas. Keekonomian lapangan migas dapat mempengaruhi investasi.

Apalagi investasi di hulu migas dibutuhkan untuk mendukung capaian produksi gas bumi sebesar 12 miliar standar kaki kubik per hari (BSCFD) pada 2030. "Tentunya hulu migas juga dipikirkan. Kami memikirkan bagaimana harga gas US$ 6/MMBTU jalan tapi investasi hulu migas tidak macet," kata dia dalam diskusi secara virtual, Kamis (24/6).

Pemerintah pun telah berupaya menjaga keekonomian kontraktor. Beberapa yang dilakukan adalah dengan memperpanjang periode kontrak bagi hasil atau production sharing contract (PSC) dan pemberian insentif pembebasan pajak-pajak tidak langsung.

Selain itu, pemerintah juga telah memberikan insentif lain seperti investment credit. "Memang kebijakan harga gas ini dimaksudkan agar hulu migas bisa mendorong ekonomi. Tapi tentunya hulu migas juga dipikirkan," kata dia.

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...