Petronas-AKR Bentuk Perusahaan Patungan Distribusikan Bahan Kimia

Katadata | Arief Kamaludin
Ilustrasi. Petronas Chemicals Group Berhad meneken perjanjian kerja sama dengan PT AKR Corporindo Tbk untuk mendistribusikan bahan kimia di seluruh Indonesia.
Editor: Agustiyanti
1/9/2020, 10.32 WIB

Sementara, Direktur PT AKR Corporindo Tbk, Haryanto Adikoesoemo menyampaikan rasa senangnya dapat bermitra dengan salah satu produsesn bahan kimia terintegrasi terbesar di Asia Tenggara. Kerja sama ini pun menjadi langkah penting bagi perusahaan untuk memeprkuat posisinya di salah satu distributor BBM dan bahan kimia di Indonesia.

"Kami yakin bahwa bersama kami dapat menghasilkan kemampuan yang unggul dalam memberikan solusi inovatif bernilai tinggi kepada pelanggan di seluruh Indonesia," ujarnya.

Adapun penandatanganan atas nama PC Marketing diwakili oleh Chief Executive Officer, Shakeel Ahmad Khan. Sementara PT ANI diwakili oleh Direksi, Mery Sofi dan Nery Polim. Penandatanganan perdana kedua belah pihak diadakan di Kuala Lumpur dan Jakarta secara virtual bersamaan.

Di sisi lain, realisasi penyaluran subsidi energi, khususnya Bahan Bakar Minyak (BBM) menurun tahun ini. Berkurangnya konsumsi BBM ditengarai karena adanya pembatasan sosial berskala besar. Hingga Mei 2020, BBM yang tersalurkan, baik jenis solar maupun minyak tanah sebesar 5,8 juta kiloliter.

Halaman:
Reporter: Verda Nano Setiawan