Pembiayaan Bank untuk Sektor Perikanan Turun 31,4 Persen

Donang Wahyu|KATADATA
Penulis: Muhammad Firman
18/5/2017, 18.47 WIB

(Baca juga: Kementerian Kelautan: Potensi Stok Perikanan Capai 9,9 Juta Ton)

KKP diharapkan bisa mempercepat pembangunan berbagai infrastruktur pendukung sektor ini. Misalnya, pelabuhan perikanan dan penyaluran bantuan alat penangkap ikan. Hal ini diyakini bisa meningkatkan tingkat kepercayaan perbankan pada sektor kelautan dan perikanan. “Misalkan bank masuk di sana, tapi kalau tidak ada pelabuhan, bagaimana kegiatan itu bisa terjadi,” katanya. 

JARING merupakan salah satu Program Flagship OJK yang akan terus diperkuat implementasinya melalui kegiatan monitoring dan evaluasi secara berkala. Tujuannya untuk mengetahui pencapaian dan kendala yang dihadapi serta memberikan solusi melalui kemitraan dengan kementerian, pemerintah daerah, dan instansi terkait.

Salah satu implementasi program JARING adalah pembuatan 17 fasilitas pendingin ikan atau single coldstorage di tahun 2016, seperti di Desa Tawang Rejeni, Kecamatan Turen Kabupaten Malang. Di lokasi ini KKP juga akan memberikan tambahan 1 unit Air Blast Freezer kapasitas 4 ton untuk mendukung coldstorage, serta mobil berpendingin. Langkah ini dilakukan untuk mengatasi keterbatasan fasilitas coldstorage di wilayah Sendang Biru.

(Baca juga: Ekspor Perikanan 2017 Ditargetkan Naik Dua Kali Lipat)

Halaman: