IMF Beri Pinjaman Siaga Rp 73,8 Triliun ke Mesir

ARIEF KAMALUDIN | KATADATA
Ilustrasi. IMF menyebut separuh dari total negara di dunia telah meminta bantuan pinjaman darurat untuk mengatasi krisis finansial pandemi virus corona.
Penulis: Agustiyanti
27/6/2020, 09.56 WIB

Dana Moneter Internasional sepakat menyediakan pinjaman siaga atau stand by loan yang dapat ditarik dalam 12 bulan sebesar US$ 5,2 miliar atau sekitar Rp 73,8 triliun kepada Mesir. Dana ini dapat digunakan untuk mengatasi tantangan akibat Pandemi Corona, terutama terkait kebutuhan necara pembayaran dan defisit anggaran.

Dalam keterangan resmi IMF, program dukungan dana ini dapat digunakan untuk mendukung pengeluaran kesehatan dan sosial untuk melindungi kelompok rentan, serta serangkaian program reformasi struktural utama.

Rancangan program dukungan dana siaga ini mendukung upaya berkelanjutan dari pihak berwenang untuk memitigasi dampak ekonomi dan sosial dari krisis sambil menjaga stabilitas makroekonomi dan menjaga pencapaian di masa lalu," tulis IMF dalam keterangan resmi dikutip Sabtu (27/6).

 (Baca: Jokowi Teken Pepres Revisi Kedua APBN 2020, Defisit Anggaran Rp1.039 T)

Berdasarkan data Worldometers.info, jumlah kasus virus corona di Mesir mencapai 62.755. Sementara kematian akibat Covid-19 di negara tersebut mencapai 2.620 orang.

Halaman: