Dalam Sepekan, Elon Musk Jual Saham Tesla Senilai Rp 98 Triliun

Instagram/Elonrmuskk
Bos Tesla, Elon Musk.
Penulis: Sorta Tobing
14/11/2021, 16.22 WIB

Sebelum melakukan aksi jual, Musk memiliki sekitar 23% saham Tesla. "Kami berharap penjualan saham akan terus berlanjut karena ia memiliki jutaan opsi saham senilai miliaran dolar AS yang akan menjadi tidak beharga apabila tidak digunakan," kata manajer portofolio senior di Roosevelet Invesment Group LLC, Jason Benowits, dilansir dari Reuters. 

Tak hanya Musk, saudaranya Kimbal Musk yang masuk dalam anggota Dewan Tesla, juga melakukan langkah serupa. Saham Tesla ia jual senilai US$ 108 juta pada pekan sebelumnya. Nilai ini setara sektiar 15% kepemilikan saham Kimbal di perusahaan. 

Musk kini menempati posisi teratas orang terkaya dunia. Bloomberg memperkirakan kekayaan bersihnya mencapai US$ 294 miliar. Nilainya telah jatuh pekan ini karena penjualan saham Tesla. Namun, posisi sebagai orang paling tajir tak mengalami perubahan. 

Tesla kini merupakan perusahaan otomotif paling berharga dunia. Produknya khusus menciptakan kendaraan berbahan bakar listrik. Kapitalisasi pasarnya melebihi 12 produsen mobil besar lainnya. Pada bulan lalu, Tesla menjadi perusahaan AS keenam yang mencapai nilai kapitalisasi US$ 1 triliun. 

Halaman: