7 Marketplace Terbesar di Indonesia Kuartal III 2021

ANTARA FOTO/Puspa Perwitasari/pras.
Ilustrasi, seorang pria tengah mengakses aplikasi salah satu e-commerce. Sepanjang kuartal III 2021, Tokopedia menempati urutan pertama marketplace terbesar di Indonesia dari segi jumlah pengunjung.
Penulis: Siti Nur Aeni
Editor: Agung
23/3/2022, 16.25 WIB

Marketplace adalah model bisnis baru yang berkembang seiring pesatnya perkembangan infrastruktur teknologi informasi. Menurut penjelasan di Jurnal Ilmiah Komputer dan Informatika 6(2), marketplace dibuat untuk mengurangi proses bisnis yang kompleks sehingga tercipta efisiensi dan efektifitas.

Indikator efektifitas marketplace bisa dilihat dari kemampuan platform tersebut dalam memberikan fasilitas transaksi, mempertemukan penjual dan pembeli, serta menyediakan infrastruktur. Sementara itu, indikator efisiensi platform jual beli online dilihat dari ringkasnya waktu dan biaya yang diberikan platform tersebut.

Marketplace Terbesar di Indonesia

Di Indonesia saat ini sudah ada beragam jenis marketplace dengan segala kekurangan dan kelebihannya masing-masing. Jika dilihat dari jumlah pengunjung pada kuartal III tahun 2021, berikut daftar marketplace terbesar di Indonesia.

1. Tokopedia

Di posisi pertama, ada Tokopedia yang merupakan platform jual beli online yang paling banyak dikunjungi pada kurtal III tahun 2021. Jumlah pengunjung bulanan situs Tokopedia mencapai 158,1 juta kunjungan. Angka tersebut naik sekitar 7% dari kurtal sebelumnya.

Melansir dari laman resminya, Tokopedia diluncurkan pada 17 Agustus 2009. Tokopedia didirikan oleh William Tanuwijaya dan Leontinus Alpha Edison. Hingga saat ini Tokopedia sudah menjangkau 99% kota di Indonesia dengan lebih dari 550 juta produk terdaftar di platform tersebut.  

2. Shopee

Contoh marketplace lainnya yang memiliki banyak pengunjung di kuartal III 2021 yaitu Shopee. Platform ini dikunjungi sekitar 134,4 juta kunjungan atau naik 5,7% dibandingkan kuartal sebelumnya.

Shopee adalah platform belanja online yang diluncurkan tahun 2015. Tak hanya di Indonesia, platform ini juga hadir di beberapa negara lain seperti Singapura, Indonesia, Malaysia, Thailand, Taiwan, Vietnam, dan Filipina.

Jika melihat dari laman careers.shopee.co.id, kini kantor Shopee sudah tersebar di beberapa kota di luar dan dalam negeri, seperti berikut:

  • Bandung
  • Bangalore
  • Bangkok
  • Beijing
  • Bekasi
  • Hanoi
  • Ho Chi Minh City
  • Jakarta
  • Kuala Lumpur
  • Manila
  • Medan
  • Mexico City
  • Sao Paulo
  • Seoul
  • Shanghai
  • Shenzhen
  • Singapura
  • Solo
  • Taipe
  • Tokyo
  • Warsawa
  • Yogyakarta

3. Bukalapak

Bukalapak juga termasuk marketplace dengan pengunjung web terbanyak di kuartal III 2021. Pengunjung platform ini mencapai 30,1 juta kunjungan pada periode tersebut.

Menurut penjelasan di situs resminya, Bukalapak adalah perusahaan teknologi Indonesia dengan misi menciptakan perekonomian yang adil untuk semua pihak. Bukalapak didirikan pada tahun 2010 dan pada tahun 2017 lalu statusnya sudah menjadi unicron.

Platform Bukalapak hadir dengan berbagai kemudahan. Hal ini bisa dilihat dari banyaknya pilihan sistem pembayaran di Bukalapak. Setidaknya ada sembilan metode pembayaran di Bukalapak, diantaranya:

  • Transfer Bank
  • Cicilan Kartu Kredit
  • Virtual Account
  • Cicilan Non-Kartu Kredit
  • In-store Payment (Gerai Offline Payment)
  • Internet Banking
  • Payment Gateway
  • Direct Debit
  • Uang Elektronik

4. Lazada

Di posisi keempat ada Lazada sebagai marketplace terbesar di Indonesia. Pengunjung web Lazada pada kuartal III 2021 sebanyak 27,95 juta pengunjung atau naik 1% dari kuartal sebelumnya.

Lazada diluncurkan pada 2012 dan hadir di beberapa negara di Asia Tenggara seperti Indonesia, Malaysia, Filipina, Singapura, Thailand, dan Vietnam. Marketplace ini didukung berbagai macam layanan pemasaran yang unik, layanan data, dan layanan jasa lain.

Lazada juga menawarkan variasi produk dalam berbagai kategori mulai dari barang elektronik hingga barang keperluan rumah tangga, mainan, fashion, perlengkapan olahraga dan kebutuhan sehari-hari

Mengutip dari laman resminya, Lazada diketahui telah menjaring lebih dari 135.000 penjual lokal dan internasional, serta 3.000 brand untuk melayani 560 juta konsumen di kawasan Asia Tenggara.

5. Blibli

Blibli juga termasuk marketplace yang memiliki banyak pengunjung pada kurtal III 2021. Menurut data, pengunjung platform ini pada periode tersebut sebanyak 16,3 juta pengunjung.

Blibli merupakan platform jual beli buatan Indonesia yang dengan model bisnis berfokus pada Business to Business (B2B), Business to Customer (B2C), Business to Business to Consumer (B2B2C). Mengutip dari situs blibli.com, platform ini telah memiliki lebih dari 100.000 mitra usaha yang menyediakan beragam produk berkualitas.

6. Orami

Urutan keenam marketplace terbesar di Indonesia ditempati oleh Orami. Sebuah laporan menyebutkan bahwa pengunjung Orami pada kuartal III 2021 tercatat sebanyak 12,8 juta pengunjung.

Menurut penjelasan di kc.umn.ac.id, Orami Indonesia merupakan platform jual beli yang menyediakan produk untuk wanita, produk bayi, dan ibu rumah tangga. Orami Indonesia juga diketahui sebagai gabungan dari e-commerce yaitu Moxy dan Bilna.

7. Ralali

Marketplace lainnya yang juga dilaporkan memiliki jumlah pengunjung terbanyak pada kuartal III 2021 adalah Ralali. Platform ini dikunjungi sekitar 5,5 juta pengunjung pada periode tersebut.

Mengutip dari ralali.com, platform jual beli ini berdiri sejak 2014 yang saat ini sudah memiliki 11.000 vendor, 135.000 pelanggan, 250.000 produk, dan 2 juta pengunjung dari seluruh Indonesia. Pada tahun 2016, Ralali bertransformasi ke pasar bisnis online dengan kategori yang lebih beragam.

Kemudian pada tahun 2018, ralali memperkenalkan pasar online veritkal dengan menggunakan big data untuk memberikan solusi kepada UMKM.