Diduga Halangi KPK, Mantan Pengacara Setnov dan Dokter Jadi Tersangka

ANTARA FOTO/Rosa Panggabean
Tersangka kasus korupsi KTP Elektronik Setya Novanto tiba di gedung KPK, Jakarta, Minggu (19/11). Ketua DPR tersebut dipindahkan dari RSCM Kencana ke rutan KPK.
Penulis: Dimas Jarot Bayu
Editor: Yuliawati
10/1/2018, 15.11 WIB

KPK saat ini tengah melakukan pengusutan dugaan merintangi penyidikan kasus e-KTP yang menjerat Novanto. Salah satu hal yang didalami adalah terkait hilangnya Setnov saat akan ditangkap penyidik KPK di kediamannya pada 15 November 2017 malam.

Setelah menghilang selama sehari, Novanto diketahui mengalami kecelakaan di perempatan Jalan Permata Berlian, Permata Hijau, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan pada Kamis (16/11) pukul 19.00. Mobil Toyota Fortuner 2.5 G AT bernomor polisi B 1732 ZLO yang dikendarai eks kontributor Metro TV Hilman Mattauch dan membawa Novanto mengalami kecelakaan karena menabrak tiang.

Novanto ketika itu mengalami kecelakaan saat sedang menuju ke salah satu stasiun televisi swasta untuk siaran langsung. Setelahnya, Novanto berencana bertemu dengan Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Golkar lantas melanjutkan perjalanan ke KPK.

Usai mengalami kecelakaan, Novanto kemudian dirawat di Rumah Sakit Medika Permata Hijau, Jakarta. Ketika itu, Bimanesh Sutarjo merupakan dokter yang langsung menangani Novanto. Namun kemudian KPK memaksa Setnov dipindahkan ke RSCM hingga kemudian ditahan KPK.

(Baca juga:  KPK Tahan dan Langsung Bantarkan Setya Novanto)

Halaman: