Kasus Covid-19 RI Melonajk 2 Kali Lipat dalam Sebulan Terakhir

ANTARA FOTO/Prasetia Fauzani/rwa.
Pengendara sepeda motor melintasi spanduk sosialisasi penerapan protokol kesehatan di Kota Kediri, Jawa Timur, Jumat (25/12/2020). Satgas Covid-19 mencatat laju penyebaran kasus aktif corona semakin cepat sebulan terakhir.
Penulis: Ekarina
25/12/2020, 21.14 WIB

Pada periode ini, terdapat sejumlah libur panjang 28 Oktober hingga 1 November 2020.

Dari data tersebut, Satgas menyimpulkan setiap kenaikan kasus aktif, selalu diiringi oleh kenaikan daerah yang tidak patuh protokol kesehatan dan berawal dari libur panjang.

“Meskipun testing mingguan meningkat,  tapi tak dibarengi dengan penurunan kasus aktif. Kondisi saat ini adalah masih tingginya laju penularan sehingga masih banyak kasus baru yang ditemukan dari setiap pemeriksaan,” ujar Wiku.

Dengan penyebaran Covid-19 yang semakin meningkat, Wiku meminta masyarakat terus menerapkan protokol kesehatan 3M dengan memakai masker, mencuci tangan dan menjaga jarak.

Protokol kesehatan yang ketat harus diterapkan di mana saja, termasuk selama masa libur Natal dan Tahun Baru saat ini.

"Mari kita menjadi kelompok masyarakat yang berperan dalam menyelamatkan diri sendiri dan orang terdekat yang kita cintai dengan memilih untuk tidak bepergian dan menghindari kerumunan," katanya.

Pemerintah melaporkan kasus Covid-19 di Indonesia bertambah 7.259 kasus pada Jumat (25/12). Dengan begitu, total kasus corona di Indonesia sejak Maret 2020 hinga saat ini menjadi 700.097 kasus.

Sebanyak 570.304 orang di antaranya telah dinyatakan sembuh (81.46%) dan 20.847 orang meninggal dunia (2.98%), sementara sisanya masih menjalani perawatan.

Halaman: