Kebut Vaksinasi, 6 Juta Dosis Vaksin AstraZeneca dan Sinovac Tiba

ANTARA FOTO/Nova Wahyudi/aww.
Petugas kesehatan memasukan vaksin COVID-19 ke jarum untuk disuntikkan kepada pemuka agama saat vaksinasi COVID-19 massal dosis pertama di Palembang, Sumatera Selatan, Selasa (23/3/2021). Sebanyak 350 orang pemuka agama di Palembang mendapatkan penyuntikan vaksin COVID-19 Sinovac dosis pertama.
30/8/2021, 15.05 WIB

Muhadjir menyampaikan bahwa Covid-19 belum diketahui kapan akan berakhir. Oleh sebab itu masyarakat diharapkan bisa hidup berdampingan dengan pandemi. Beberapa caranya adalah menerapkan protokol kesehatan dengan ketat dan memanfaatkan segala kemampuan yang dimiliki di bidang kesehatan.

"Termasuk teknologi digital di bidang kesehatan, kemudian di bidang ekonomi terutama di sektor produktivitas serta untuk mengakhiri pandemi ini," ujarnya

Dia juga mengajak seluruh masyarakat untuk segera ikut mensukseskan program vaksinasi nasional dengan segera datang ke lokasi-lokasi pelaksanaan vaksinasi. "Jangan pilih vaksin, karena semua vaksin sama dan berkhasiat dan Insya Allah semuanya juga halal." tutup Muhadjir.

Reporter: Mela Syaharani (magang)

Halaman: