Seleksi Ketat Penerima Vaksin Moderna & Pfizer
Pilihan vaksin Covid-19 di Indonesia semakin beragam. Kini masyarakat dapat memperoleh vaksin berbasis mRNA buatan Moderna dan Pfizer. Namun karena jumlahnya masih terbatas maka ada sejumlah persyaratan yang harus dipenuhi oleh calon penerima vaksin.
Dari segi calon penerima, vaksin Moderna dan Pfizer dikhususkan bagi masyarakat yang belum pernah divaksin Covid-19. Selain itu kedua vaksin akan diberikan terutama kepada warga yang tidak dapat menggunakan vaksin Sinovac dan AstraZeneca dengan alasan kesehatan. (Baca: Menguji Rumor Vaksin Covid-19 yang Memandulkan Laki-laki)
Sementara itu, vaksin Pfizer dikhususkan bagi ibu hamil/menyusui serta penderita immunocompromised. Immunocompromised merupakan kondisi seseorang yang memiliki masalah sistem imun seperti autoimun, komorbid berat, penyakit kronis, dan gangguan imunologi lainnya.
Dari segi usia, vaksin Moderna diperuntukkan bagi masyarakat usia 18 tahun ke atas. Sedangkan, vaksin Pfizer diperuntukkan bagi masyarakat 12 tahun ke atas. Vaksin Moderna diberikan sebanyak dua kali dengan interval empat minggu. Sedangkan, Pfizer diberikan sebanyak dua kali dengan interval tiga minggu. (Baca: Titik Rawan Pedagang Pasar Terinfeksi Covid-19)
Berbeda dengan vaksin Moderna yang sudah menjangkau 34 provinsi, vaksin Pfizer saat ini baru tersedia di wilayah Jabodetabek. Hal ini dikarenakan sistem logistik untuk vaksin ini yang lebih kompleks dibandingkan dengan jenis vaksin lainnya.
Menurut Organisasi Kesehatan Dunia (WHO), vaksin Pfizer membutuhkan penanganan dan penyimpanan yang khusus dan harus segera digunakan. Hal ini karena secara spesifikasi vaksin ini harus disimpan khusus di dalam tempat dengan suhu yang sangat rendah antara -90 hingga -60 derajat Celcius.
Sementara itu, vaksin Moderna masih stabil selama disimpan dalam suhu beku -25 sampai -15 derajat Celcius. Jika disimpan dalam suhu 6 sampai 8 derajat Celcius, usia vaksin ini bisa bertahan hingga satu bulan. Sedangkan pada suhu ruang maksimal 25 derajat Celcius, hanya bisa bertahan 24 jam.