Pemerintah memulai vaksinasi dosis ketiga atau vaksin booster mulai hari ini (12/1). Selain kepada kelompok prioritas, vaksinasi booster sudah bisa dilakukan oleh masyarakat dengan usia 18 tahun ke atas di 273 daerah.
"Sasaran usia 18 tahun ke atas tapi belum lansia, pemberian vaksinasi booster sudah bisa dilakukan di kabupaten/kota yang sudah mencapai target," kata Pelaksana Tugas Direktur Surveilans dan Karantina Kesehatan Kementerian Kesehatan Prima Yosephine saat sosialisasi kepada Dinas Kesehatan daerah, Selasa (12/1) malam.
Adapun, daerah yang bisa melakukan vaksin booster selain kelompok prioritas ialah kabupaten/kota yang sudah mencapai target vaksinasi dosis pertama 70% kepada masyarakat dan vaksinasi dosis pertama 60% kepada lansia.
Data Kementerian Kesehatan pada 10 Januari mencatat, ada 273 kabupaten/kota yang sudah memenuhi target tersebut. Ia mencatat, ada 14 kabupaten/kota di Aceh yang sudah memenuhi target tersebut. Kemudian, seluruh kabupaten/kota di DKI Jakarta sudah melebih target vaksinasi itu.
Begitu pula dengan kota Bekasi, Bogor, Depok, Bandung, Banjar, hingga Tasikmalaya yang sudah bisa menerapkan vaksinasi booster pada kelompok nonprioritas. Sementara itu, vaksinasi booster untuk lansia sudah bisa dilakukan di seluruh kabupaten/kota.
Lalu, bagaimana cara mengecek tiket dan jadwal vaksinasi booster?
Menurut laman Kementerian Kesehatan, masyarakat yang termasuk dalam kelompok prioritas penerima vaksin booster dapat memeriksa tiket dan jadwal vaksinasi di website maupun aplikasi PeduliLindungi. Tiket tersebut dapat digunakan di fasilitas kesehatan atau tempat vaksinasi terdekat pada waktu yang sudah ditentukan.
Melalui laman jejaring (website), masyarakat bisa mengunjungi pedulilindungi.id dan memeriksa status dan tiket vaksinasi dengan memasukkan “Nama Lengkap” dan “NIK”, lalu klik periksa.
Jika melalui aplikasi PeduliLindungi, masyarakat bisa mengikuti langkah-langkah berikut:
– Buka aplikasi PeduliLindungi
– Masuk dengan akun yang terdaftar
– Klik menu “Profil” dan pilih “Status Vaksinasi & Hasil Tes COVID-19”
– Status dan jadwal vaksinasi booster akan muncul di akun
– Untuk cek tiket vaksin, masuk ke menu “Riwayat dan Tiket Vaksin”
Jika termasuk kelompok prioritas tetapi belum mendapatkan tiket dan jadwal vaksinasi di aplikasi PeduliLindungi, orang tersebut bisa datang langsung ke fasilitas kesehatan atau tempat vaksinasi terdekat dengan membawa KTP dan surat bukti vaksinasi dosis 1 dan 2.
Masyarakat dapat mencegah penyebaran virus corona dengan menerapkan 3M, yaitu: memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak sekaligus menjauhi kerumunan. Klik di sini untuk info selengkapnya.
#satgascovid19 #ingatpesanibu #pakaimasker #jagajarak #cucitangan