Milik Marshel Widianto

Sementara itu akun @lelahmiskinproject telah memposting permohonan maaf pada Lion Air mengenai postingan video tersebut. akun tersebut juga telah menghapus video parodi Lion Air.

"Kami bertiga ingin meminta maaf yang sebesar-besarnya atas video konten yang telah kami upload melalui akun @lelahmiskinproject yang secara lagsung atau tidak, telah merugikan banyak pihak termasuk Lion Air Group. Kejadian ini akan menjadi pengingat kami dalam membuat konten untuk ke depannya menjadi lebih baik dan bijak lagi . Kami berharap perminatan maaf kami bisa diterima oleh seluruh pihak," kata Alif Baihaqi, Adi Maulana, dan Daus yang merupakan konten kreator pembuat video tersebut.

Berdasarkan penelusuran Katadata.co.id, akun akun @lelahmiskinproject merupakan milik komika Marshel Widianto. Marshel pun sempat menulis "aku cinta @lionairgroup" dalam instagram storynya. Namun postingan tersebut kini telah dihapus.

Sementara @ramdanalamsyah.id merupakan akun milik Ramdan Alamsyah yang merupakan politisi partai Perindo. Dalam akun instagramnya, Ramdan memposting poster dirinya sebagai Caleg DKI Dapil 10 Jakarta Barat.

Dalam postingan tanggal 27 Oktober 2022, Ramdan memposting sebuah video berjudul  "Mencekam Lion Air Terbakar Mesinnya. Stop Sementara Penerbangan Seluruh Lion Air".

Katadata.co.id sudah berupaya menghubungi Ramdan melalui Instagram mengenai laporan Lion Air pada polisi tersebut.Namun belum mendapatkan respons dari yang bersangkutan.

Halaman: