Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) kembali berakhir di zona merah dengan penurunan 0,06% ke level Rp 7.048 pada penutupan perdagangan Rabu (26/10), hari ini.
Data perdagangan Bursa Efek Indonesia (BEI) menunjukkan, nilai transaksi saham hari ini tercatat mencapai Rp 11,,764 triliun dengan volume 21,116 miliar saham, dan frekuensi perdagangan sebanyak 1.232.581 juta kali.
Tercatat 274 saham berada dalam zona hijau, 252 saham terkoreksi dan 169 saham tak bergerak. Sedangkan nilai kapitalisasi pasar IHSG menjadi Rp 9.382 triliun.
Pada penutupan hari ini, mayoritas bursa Asia berada di zona hijau. Nikkei 225 naik 0,67%, hang Seng naik 0,84%, Shanghai Composite naik 0,78%, dan Strait times naik 0,80%.
Adapun, mayoritas sektor saham Tanah Air berada di zona hijau, dipimpin oleh sektor teknologi yang mengalami kenaikan hingga 3,29%. Saham dari sektor teknologi yang mengalami kenaikan adalah GoTo Gojek Tokopedia Tbk (GOTO) naik 2,07% atau 4 poin menjadi Rp 197 per saham.
Selanjutnya, Bukalapak.com (BUKA) yang naik 6,72% atau 18 poin menjadi Rp 286 per saham. Terakhir, Elang Mahkota Teknologi naik 7,49% atau 115 poin menjadi Rp 1,650 per saham.
Sektor saham lainnya yang berada dalam zona hijau antara lain sektor energi naik 1,25%, sektor kesehatan naik 0,84%, sektor transportasi naik 0,56%, sektor non primer naik 0,96%, sektor industri naik 0,56%, sektor primer naik 0,62%, sektor industri dasar naik 0,18%, dan sektor properti naik 0,09%.
Sedangkan saham-saham sektor keuangan turun 1,52% dan sektor infrastruktur turun 0,04%.
Untuk saham Top Gainer hari ini ada Bangun Karya Perkasa Jaya yang naik hingga 24,69% atau 80 poin menjadi Rp 404 per saham. Adapun saham yang menjadi Top Loser adalah Jaya Swarasa Agung Tbk yang turun 6,94% atau 34 poin menjadi Rp 456 per saham.