Laju Kenaikan IHSG Terhenti di Akhir Pekan

ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja/foc.
Karyawan melihat pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Rabu (10/8/2022). IHSG ditutup melemah pada level 7.086,24 dimana nilai tersebut turun 16,64 poin atau 0,23 persen dari penutupan perdagangan sebelumnya, yakni 7.102,88 poin.
Penulis: Zahwa Madjid
Editor: Lona Olavia
23/12/2022, 15.18 WIB

Dalam bursa Asia, seluruh bursa dalam zona merah. Nikkei 225 turun 1,03%, Hang Seng turun 0,33%, Shanghai Composite turun 0,28%, dan Strait Times juga ambles 0,52%.

Tak hanya itu, mayoritas sektor saham di Tanah Air juga terkoreksi. Dipimpin sektor transportasi dengan penurunan hingga 0,77%. 

Seperti PT Samudera Indonesia Tbk (SMDR) yang turun 1,46% atau 30 poin menjadi Rp 2,020 per saham. Selanjutnya, PT Adi Sarana Armada Tbk turun 3,11% atau 25 poin menjadi Rp 780 per saham. Terakhir, PT Blue Bird Tbk yang turun 3,73% atau 55 poin menjadi Rp 1,420 per saham.

Sektor saham lainnya yang terkoreksi seperti sektor teknologi turun 0,30%, sektor kesehatan turun 0,24%, sektor keuangan turun 0,50%, sektor industri turun 0,32%, sektor non primer turun 0,23%, sektor primer turun 0,26%, dan sektor infrastruktur turun 0,05%.

Sedangkan sektor energi dalam zona hijau dengan kenaikan 0,08%, sektor energi dasar naik 0,47%, dan sektor properti naik 0,68%.

Halaman:
Reporter: Zahwa Madjid