Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) menguat 5,46 poin atau 0,07% ke level 7.426 pada penutupan perdagangan sesi pertama hari ini, Kamis (14/3). IHSG sempat menyentuh level tertinggi anyar di level 7.449 pada pukul 10.30 WIB.
Data perdagangan Bursa Efek Indonesia (BEI) menunjukkan nilai transaksi saham hari ini mencapai Rp 5,94 triliun dengan volume 8,72 miliar saham dan frekuensi sebanyak 783.309 kali.
Sebanyak 271 saham menguat, 243 saham terkoreksi, dan 238 saham tidak bergerak. Sedangkan, untuk kapitalisasi pasar IHSG pada hari ini mencapai Rp 11.944 triliun.
Seiring dengan hijaunya IHSG, saham PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk (GOTO) dan PT Bank Jago Tbk (ARTO) juga menguat. Saham GOTO menanjak 4,48% ke level Rp 70 per saham dan ARTO tumbuh 1,85% ke level Rp 2.760 per saham.
Adapun dari 11 sektor yang ada, tujuh sektor juga ikut terkerek. Dipimpin oleh sektor energi yang melesat 1,83%. Adapun saham di sektor energi yang berada di zona hijau misalnya, PT Adaro Energy Indonesia Tbk yang terangkat 1,54% ke level Rp 2.640 per saham.
Di sisi lain, bursa saham Asia didominasi menguat. Straits Times terapresiasi 0,77%, Shanghai Composite naik 0,10%, dan Nikkei terangkat 0,30%. Sedangkan Indeks Hang Seng tergelincir 0,51%
Saham top gainers:
- PT Delta Dunia Makmur Tbk (DOID)
- PT Medco Energi Internasional Tbk (MEDC)
- PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk (GOTO)
- PT Bank Jago Tbk (ARTO)
- PT Elnusa Tbk (ELSA)
Saham top losers:
- PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BBRI)
- PT Map Aktif Adiperkasa Tbk (MAPA)
- PT Pantai Indah Kapuk Dua Tbk (PANI)
- PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BRIS)
- PT Mayora Indah Tbk (MYOR).