Sepekan terakhir, bencana alam terjadi di beberapa wilayah, mulai dari banjir rob, banjir bandang di Malang, hingga erupsi Gunung Semeru beberapa hari lalu. Sedikit banyak ini terkait dengan perubahan iklim.
Menurut Badan Penanggulangan Bencana Nasional, pemanasan global terjadi sejak abad 20, ketika revolosi industri dimulai di negara-negara Eropa. Akselerasi industri memicu efek rumah kaca. Emisi gas CO2 di udara membesar, sehingga mengakibatkan perubahan suhu golobal. Kondisi siklus metereologi dan geologi juga terpengaruh. Hal ini yang turut memicu sejumlah bencana alam.
Perubahan iklim yang menyebabkan bencana alam tentu mempengaruhi perekonomian negara. Setiap tahun, Kementerian Keuangan mencatat rata-rata kerugian akibat bencana mencapai Rp 22,85 triliun. Direktur Pengelolaan Risiko Keuangan Negara, Kemenkeu, Heri Setiawan menyatakan, tiga bencana alam besar (gempa bumi, kebakaran, dan banjir) menjadi penyumbang terbesar sekitar 76,7 %.
Risiko bencana bisa berupa hilangnya keberfungsiaan masyarakat, korban, kerugian material, kerusakan fisik dan kerusakan lingkungan. Berikut ini potret sejumlah bencana alam yang melanda Tanah Air sepekan terakhir.
ANTARA FOTO/Galih Pradipta/nz
Awan hitam menyelimuti langit Jakarta, Kamis (4/11/2021). Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mengeluarkan peringatan dini potensi curah hujan yang tinggi dan berpotensi menimbulkan bencana hidrometeorologis di sejumlah daerah akibat adanya fenomena La Nina yang di prediksi akan berlangsung dari akhir tahun hingga Februari 2022. ANTARA FOTO/Galih Pradipta/nz
ANTARA FOTO/Fakhri Hermansyah/wsj.
Seorang ibu mengasuh anaknya saat banjir rob menggenangi rumahnya di Desa Pantai Mekar, Muaragembong, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, Senin (6/12/2021). Banjir rob telah menggenangi wilayah tersebut selama empat hari akibat kenaikan permukaan air laut. ANTARA FOTO/Fakhri Hermansyah/wsj.
ANTARA FOTO/Zabur Karuru/wsj.
Suasana kawasan terdampak material guguran awan panas letusan Gunung Semeru di Desa Sumberwuluh, Lumajang, Jawa Timur, Senin (6/12/2021). Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) setempat meminta warga untuk segera menjauhi kawasan terdampak karena Gunung Semeru kembali menunjukkan peningkatan aktivitas dengan mengeluarkan awan panas guguran. ANTARA FOTO/Zabur Karuru/wsj.
ANTARA FOTO/Bayu Pratama S/aww.
Kondisi Pasar Murakata yang terendam banjir di Barabai, Kabupaten Hulu Sungai Tengah, Kalimantan Selatan, Senin (29/11/2021). Pemerintah Kabupaten Hulu Sungai Tengah menaikan status dari siaga bencana menjadi tanggap darurat bencana selama sepekan terhitung dari 28 nopember 2021 akibat banyak warga yang terisolir dan mengungsi serta kenaikan air semakin meningkat. ANTARA FOTO/Bayu Pratama S/aww.
Muhammad Zaenuddin|Katadata
Sejumlah warga mengantre untuk mendapatkan air bersih yang disalurkan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Bekasi di Kawasan Cikarang, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, Rabu, (9/9/2021). Sudah hampir genap sepuluh tahun warga Desa Karang Asih terpaksa memanfaatkan aliran air Kali Cilemahabang yang keruh akibat pencemaran limbah industri sebagai sumber air utama untuk keperluan sehari-hari.
ANTARA FOTO/Ahmad Subaidi/foc.
Sejumlah warga melintas dekat tumpukan kayu yang terbawa banjir di Dusun Batulayar Utara, Desa Batulayar Barat, Kecamatan Batulayar, Lombok Barat, NTB, Selasa (7/12/2021). Menurut data BPBD NTB sebanyak empat korban meninggal dunia akibat banjir bandang disertai tanah longsor di Dusun Batulayar Utara dan satu korban masih hilang serta satu orang mengalami patah kaki akibat terhempas material banjir bandang.ANTARA FOTO/Ahmad Subaidi/foc.
ANTARA FOTO/Rahmad/aww.
Seorang anak mengumpulkan botol bekas saat banjir pasang air laut atau rob di Desa Hagu Selatan, Kecamatan Banda Sakti, Lhokseumawe, Aceh, Senin (6/12/2021). Banjir rob musiman itu merendam tiga desa perkampungan nelayan dan merusak jalan lingkar pesisir pantai. ANTARA FOTO/Rahmad/aww.
ANTARA FOTO/Zabur Karuru/aww.
Tim SAR gabungan bersama relawan dan warga membersihkan endapan lumpur akibat banjir bandang di Bulukerto, Kota Batu, Jawa Timur, Jumat (5/11/2021). Berdasarkan laporan sementara dari BPBD Kota Batu hingga hari kedua pencarian korban banjir bandang, tim SAR berhasil menemukan enam jenazah korban dan tiga korban masih dalam proses pencarian. ANTARA FOTO/Zabur Karuru/aww.
ANTARA FOTO/Harviyan Perdana Putra/wsj.
Perajin menjemur kain batik saat terjadi banjir rob di Pasirsari, Pekalongan, Jawa Tengah, Senin (6/11/2021). Menurut perajin setempat, banjir rob yang menggenangi wilayah itu sejak tiga pekan yang lalu membuat produksi batik terhambat dan mengalami penurunan penghasilan sekitar 30-40 persen. ANTARA FOTO/Harviyan Perdana Putra/wsj.
ANTARA FOTO/Ahmad Subaidi/foc.
Sebuah gitar tergantung di dinding rumah yang temboknya roboh akibat diterjang banjir di Dusun Batulayar Utara, Desa Batulayar Barat, Kecamatan Batulayar, Lombok Barat, NTB, Selasa (7/12/2021). Menurut data BPBD NTB sebanyak empat korban meninggal dunia akibat banjir bandang disertai tanah longsor di Dusun Batulayar Utara dan satu korban masih hilang serta satu orang mengalami patah kaki akibat terhempas material banjir bandang. ANTARA FOTO/Ahmad Subaidi/foc.