Tidak bisa dipungkiri jika kuota internet telah menjadi salah satu kebutuhan utama masyarakat. Pasalnya, kuota internet kerap digunakan untuk berbagai keperluan, mulai dari mengirim chat, mengakses media sosial, menonton video Youtube, dan lain-lain.
Dalam penggunaannya, ada kalanya kuota yang dibutuhkan mendadak habis tapi di sisi lain uang yang dimiliki tidak cukup untuk membeli paket internet.
Oleh karena itu, Indosat sebagai salah satu provider terkemuka di Indonesia menghadirkan aplikasi MyIM3. Dengan aplikasi pengguna bisa menggunakan berbagai fitur di dalamnya untuk berbagai keperluan, termasuk transfer kuota.
Aplikasi ini sendiri bisa diunduh secara gratis melalui Play Store (untuk pengguna Android) atau App Store (untuk pengguna iOS).
Sebagai pengguna Indosat, Anda tentunya juga bisa memanfaatkan layanan ini untuk dikirimkan kepada keluarga atau teman yang sedang membutuhkannya
Lantas, seperti apa cara transfer kuota yang kita miliki lewat MyIM3 ? Berikut di bawah ini informasinya.
Syarat Transfer Kuota Indosat
Sebelum Anda melakukan transfer kuota indosat melalui aplikasi MyIM3, ada beberapa syarat dan ketentuan yang perlu diperhatikan. Syarat dan ketentuan ini senditi berlaku baik untuk pengirim maupun penerima kuota internet.
Berikut adalah syarat dan ketentuan yang harus dipenuhi:
- Pelanggan pengirim harus memiliki saldo pulsa yang mencukupi untuk melakukan transfer.
- Nomor penerima harus merupakan nomor Indosat aktif.
- Kuota yang akan ditransfer harus masih dalam masa aktif.
- Transfer kuota hanya dapat dilakukan antara nomor-nomor Indosat.
- Setiap pengguna hanya dapat menerima kuota transfer sebanyak 1 kali dalam 24 jam.
Cara Transfer Kuota Indosat yang Kita Miliki lewat MyIM3
Terdapat dua fitur pada MyIM3 yang bisa Anda gunakan untuk keperluan transfer kuota dengan mudah dan cepat. Berikut ini penjelasan lengkapnya.
1. Via Menu Transfer Kuota
Cara transfer kuota Indosat yang kita miliki lewat myIM3 pertama yaitu lewat menu "Transfer Kuota" yang terdapat di halaman utama aplikasi. Cara ini terbilang sangat mudah dan praktis dilakukan.
Berikut ini langkah-langkahnya:
- Buka aplikasi MyIM3 dan masuk menggunakan nomor Indosat yang Anda miliki.
- Setelah berhasil login, pilih menu Transfer Kuota yang terdapat di halaman utama aplikasi.
- Pada halaman Transfer Kuota, masukkan nomor tujuan penerima kuota.
- Pilih jenis kuota yang ingin kamu transfer, misalnya Kuota Internet.
- Masukkan jumlah kuota yang ingin Anda transfer.
- Klik tombol Transfer untuk mengirimkan kuota kepada penerima.
- Setelah itu, penerima akan mendapatkan notifikasi bahwa mereka telah menerima transfer kuota dari Anda.
2. Via Fitur Kirim Gift
Selain lewat menu "Transfer Kuota", fitur menarik lainnya yang bisa Anda gunakan untuk transfer kuota internet yaitu “Kirim Gift”. Fitur ini dapat dimanfaatkan untuk mengirimkan “Gift” atau kuota internet Indosat kepada orang yang nomornya tertera saat pembelian.
Berikut ini langkah-langkahnya:
- Masuk pada aplikasi dan lakukan daftar diri dengan klik tombol Aktivasi Kartu IM3
- Jika sudah, lakukan Login dan verifikasi dengan kode OTP yang dikirimkan ke nomor yang didaftarkan
- Pada halaman utama klik menu Beli yang ada pada layar bawah
- Pilih paket internet Indosat yang ingin dikirimkan
- Masuk pada layar Detail Paket, klik tombol dengan ikon kotak hadiah yang ada di layar bawah
- Pada laman Kirim Gift, masukkan nomor yang ingin dikirimi kuota internet
- Ketuk Selanjutnya
- Pilih metode pembayaran pada halaman Konfirmasi, ketuk Bayar Sekarang
- Apabila transaksi pembayaran berhasil, kuota internet akan langsung masuk pada nomor yang tertera.
Cara Transfer Kuota Indosat Lainnya
Selain lewat MyIM3, Indosat juga menyediakan dua cara lainnya yang bisa pengguna gunakan untuk keperluan transfer. Kedua cara tersebut yaitu transfer kuota lewat SMS dan Dial Up.
Berikut di bawah ini penjelasan masing-masing metode:
1. Cara Transfer Kuota Indosat Via SMS
Cara transfer kuota Indosat lainnya selain lewat MyIM3 yaitu lewat SMS yang cukup mudah dilakukan. Pasalnya, Anda hanya perlu mengirimkan SMS dengan format tertentu untuk mentransfer kuota.
Berikut ini langkah-langkahnya:
- Buka aplikasi pesan teks di HP Anda
- Buat pesan baru dan ketik format berikut: TRANSFER(spasi)NOMOR TUJUAN(spasi)JENIS KUOTA(spasi)JUMLAH KUOTA
- Kirim pesan tersebut ke nomor 123.
- Ikuti instruksi selanjutnya yang akan dikirimkan melalui SMS untuk menyelesaikan proses transfer.
- Tunggu beberapa saat sampai transfer kuota indosat berhasil dilakukan.
- Anda akan mendapatkan pemberitahuan bahwa transaksi telah berhasil.
2. Cara Transfer Pulsa Indosat Via Dial Up
Selain lewat SMS, salah satu cara termudah lainnya yang bisa Anda lakukan yaitu melakukan panggilan ke nomor tertentu untuk mentransfer kuota.
Berikut ini langkah-langkahnya:
- Buka aplikasi panggilan telepon di HP Aamu.
- Ketik *123# pada layar panggilan dan tekan tombol panggil.
- Pilih opsi Transfer Kuota dari menu yang muncul.
- Masukkan nomor tujuan penerima kuota.
- Pilih jenis kuota yang ingin Anda transfer, misalnya Kuota Internet
- Masukkan jumlah kuota yang ingin Anda transfer.
- Ikuti instruksi selanjutnya untuk menyelesaikan proses transfer.
Demikian informasi dua cara transfer kuota Indosat yang kita miliki lewat MyIM3 serta informasi lainnya yang perlu diketahui.