Massa jenis merupakan pengukuran massa pada setiap satuan volume yang menandakan kerapatan suatu benda atau zat.
Maka dari itu, semua zat pasti memiliki massa jenis tertentu. Hal ini juga sangat berkaitan dengan hukum Archimedes yang menjadi awal dari perkembangan perhitungan massa jenis.
Mengutip dari Zenius, massa jenis dilambangkan dengan ρ. Sementara itu, satuannya menurut sistem Satuan Internasional (SI) adalah kg/m3.
Massa jenis merupakan salah satu materi pelajaran fisika yang biasa didapat saat di sekolah menengah. Untuk mengetahui rumus, simak tulisan di bawah ini.
Rumus Massa Jenis
ρ = m/v
m = ρ x v
v = m/ρ
Keterangan:
ρ: massa jenis (kg/m3)
m: massa (kg)
v: volume (m3)
Selain itu, kali ini Katadata.co.id juga akan memberikan beberapa contoh soal massa jenis agar bisa dijadikan bahan latihan. Berikut daftarnya.
Contoh Soal Massa Jenis
Contoh Soal Massa Jenis 1
Volume sebuah kubus kayu ialah 6 cm&³3;. Apabila kayu ini memiliki massa jenis 80 g/cm&³3;, berapakah gram massa kayu itu?
Jawab :
m = ρ x v
= 80 x 6
= 480 gram
Jadi massa benda tersebut ialah 480 gram.
Contoh Soal Massa Jenis 2
Massa sebuah logam aluminium mencapai 150 gram dengan volume 30 cm&³3;. Berapakah massa jenis logam aluminium tersebut?
Jawab :
ρ = m/v
= 150/30
= 5 g/cm&³3;
Jadi massa jenis logam aluminium tersebut ialah 5 g/cm&³3;.
Contoh Soal Massa Jenis 3
Sebuah benda memiliki massa 50 gram dengan volume 6 cm&³3;. Berapakah massa jenis benda tersebut? (dalam satuan gram/cm&³3;)
Jawab :
ρ = m/v
= 50/6
= 8,33 gram/cm&³3;
Jadi massa jenis benda tersebut ialah 8,33 gram/cm&³3;.
Contoh Soal Massa Jenis 4
Volume sebuah benda sebesar 9 cm3 jika massa jenisnya 14 g/cm&³3;. Berapa besar massa benda tersebut?
Jawab :
ρ = m/V
m= ρ x V = 14 x 9 = 126 g
Sehingga, massa benda dengan volume 9 cm&³3; dan massa jenisnya 14 g/cm&³3; adalah 126 gram.
Contoh Soal Massa Jenis 5
Air memiliki volume sebesar 30 cm&³3; dengan massa benda dalamnya 50 gram. Berapakah massa jenis benda tersebut?
Jawab :
Contoh soal massa jenis tersebut dapat diselesaikan dengan rumus seperti di bawah ini:
ρ = m/v
= 50/30
= 1.67 g/cm&³3;
Jadi massa jenis benda tersebut ialah 1.67 g/cm&³3;.
Contoh Soal Massa Jenis 6
Massa jenis benda yang memiliki massa 250 gram dan volumenya 20 cm&³3; adalah ...
Jawab :
ρ = m/V = 250/20 = 12,5 g/cm&³3;
Sehingga, massa jenis benda yang memiliki massa 250 gram dan volumenya 20 cm&³3; adalah 12,5 gram per sentimeter kubik.
Contoh Soal Massa Jenis 7
Sebuah kayu memiliki massa 1.400 kg dengan volume 2 m&³3;. Berapakah massa jenis kayu tersebut?
Jawab :
ρ = m/V = 1.400/2 = 700 kg/m&³3;
Sehingga, massa jenis kayu dengan massa 1.400 kg dengan volume 2 m&³3; adalah 700 kilogram per meter kubik.
Contoh Soal Massa Jenis 8
Sebuah benda memiliki massa jenis 800 kg/m3 memiliki massa sebesar 2 kg. Tentukan volume benda nyatakan dalam cm3 dan dalam liter!
Jawab :
V = m / ρ
V = 2 / 800 m3
V = (2/800) x 1000000 cm3 = 2500 cm3
Dalam satuan liter:
V = 2500 cm3 = 2,5 dm3 = 2,5 liter
Contoh Soal Massa Jenis 9
Balok di bawah memiliki panjang, lebar dan tinggi berturut-turut 20 cm, 5 cm dan 6 cm. Tentukan massa balok jika diketahui massa jenis balok adalah 0,8 g/cm3!
Jawab :
Mencari volume benda terlebih dahulu:
V = p x l x t = 20 cm x 5 cm x 6 cm = 600 cm3
Massa balok m = ρ x V = 0,8 x 600 = 480 gram
Contoh Soal Massa Jenis 10
Seorang siswa memasukkan benda kedalam gelas ukur. Jika massa benda adalah 300 gram, tentukan massa jenis benda!
Jawab :
m = 300 gram
V = 500 − 300 = 200 ml = 200 cm3
ρ = m / V
ρ = 300 / 200 = 1,5 g/cm3
Contoh Soal Massa Jenis 11
Berapa massa jenis balok yang memiliki massa 2.000 kg dan volume 2 m3?
Penyelesaian:
Diketahui: m = 2.000 kg
V = 2 m3
Ditanyakan: ρ =....?
Jawab:
ρ = m/v
= 2.000 kg / 2 m3
= 1.000 kg/m3
Contoh Soal Massa Jenis 12
Hitunglah massa balok yang memiliki panjang 2,5 cm, lebar 2 cm, tebal 2 cm dan massa jenis 10.000 kg/m3.
Pembahasan:
Diketahui: V = p x l x t
V = 2,5 cm x 2cm x 2 cm
V = 10 cm3 = 0,000010 m3
ρ = 10.000 kg/m3
Maka, m = ρ x V = (10.000 kg/m3) (0,000010 m3) = 0,1 kg.
Contoh Soal Massa Jenis 13
Balok besi mempunyai ukuran panjang 25 cm, lebar 10 cm, dan tebal 4 cm. Jika massa jenis besi 7,9 gr/cm3, tentukan massa besi!
Pembahasan:
Diketahui: V = p x l x t
V = 25 cm x 10 cm x 4 cm
V = 1.000 cm3
ρ = 7,9 g/cm3
Maka, m = ρ x V = 7,9 g/cm3 (1.000 cm3) = 7.900 gr
Itulah sejumlah contoh soal massa jenis sebagai acuan dan bahan belajar.