Box Office 22-24 April 2022, Pendapatan Fantastic Beasts 3 Anjlok

Instagram
The Bad Guys dan Fantastic Beasts 3
25/4/2022, 14.11 WIB

ZIGI – Film Fantastic Beasts 3 atau Fantastic Beasts: The Secrets of Dumbledore mengalami penurunan pendapatan di pekan kedua penayangannya. Bahkan, film yang dibintangi Mads Mikkelsen itu harus jatuh dari puncak box office pada akhir pekan kemarin atau 22-24 April 2022.

Sementara itu, film animasi The Bad Guys berada di posisi pertama dengan penghasilan debut yang memuaskan. Yuk simak artikelnya di bawah ini!

Baca Juga: Daftar Box Office 15-17 April 2022, Fantastic Beasts 3 Raih Rp1 T

Film Fantastic Beasts 3 Anjlok

Film animasi The Bad Guys yang salah satu pengisi suaranya Awkwafina berhasil berada di puncak box office akhir pekan kemarin. Film tersebut mendapatkan penghasilan US$ 24 juta atau sekitar Rp347 miliar. Film animasi komedi ini menghabiskan biaya produksi hingga US$ 70 juta atau Rp1 triliun.

Meski begitu, pendapatan global The Bad Guys mencapai US$ 87,1 juta atau sekitar Rp1,2 triliun. The Bad Guys juga tidak akan memiliki banyak persaingan dari kategori film keluarga sampai spin-off Toy Story yang berjudul Lightyear dirilis pada bulan Juni mendatang.

Film animasi The Bad Guys bercerita tentang geng hewan buas yang berubah menjadi baik hati. Sam Rockwell, Marc Maron, Anthony Ramos, Craig Robinson dan Awkwafina menjadi pengisi suara film ini.

Penghasilan memuaskan dari The Bad Guys ini berhasil menggeser Fantastic Beasts 3 yang kini anjlok ke posisi ketiga. Fantastic Beasts 3 mengalami penurunan penghasilan sebanyak 67 persen dan hanya meraup US$ 14 juta atau Rp202 miliar pada akhir pekan kemarin.

Sejauh ini, film yang menceritakan kehidupan Albus Dumbledore itu sudah menghasilkan US$ 280,3 juta atau Rp4 triliun secara global. 

Film Sonic The Hedgehog 2 Kembali Melesat

Dikutip dari Variety, salah satu yang tidak turun takhta di posisi kedua ialah Sonic The Hedgehog 2. Film yang diadaptasi dari video game ini mendapatkan US$ 15,2 juta atau sekitar Rp219 miliar. Secara global, pendapatan film sekuel Sonic The Hedgehog ini sudah mencapai US$ 145,8 juta.

Bukan cuma penghasilan yang fantastis, film ini juga memecahkan rekor sebagai film dengan opening weekend atau pendapatan debut terbesar untuk kategori adaptasi game.

Di posisi keempat, ada film The Northman yang mendapatkan US$ 12 juta atau sekitar Rp173 miliar. Film ini dibintangi oleh bintang-bintang ternama seperti Anya Taylor Joy, Bill Skarsgad, Willem Dafoe hingga Nicole Kidman.

Di tempat kelima box office, ada film The Unbearable Weight of Massive Talent yang meraup US$ 7,1 juta atau sekitar Rp102 miliar. Film yang dibintangi Nicolas Cage ini juga sudah tayang di bioskop Indonesia.

Demikian deretan film yang ada di box office akhir pekan kemarin atau 22 sampai 24 April 2022. Film Fantastic Beasts 3 atau Fantastic Beasts: The Secrets of Dumbledore dan Sonic The Hedgehog 2 masih tayang di bioskop Indonesia. Sedangkan film The Bad Guys sudah tayang pada akhir Maret lalu.

Baca Juga: Daftar Box Office 8-10 April 2022, Sonic The Hedgehog 2 Geser Morbius