Pembangunan Train III Kilang Tangguh Akan Sesuai Jadwal

Image title
Oleh
19 Maret 2015, 10:37
Blok Tangguh_bp.com_1.jpg
www.bp.com

KATADATA ? Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) menyebut pembangunan kilang gas alam cair (liquefied natural gas/LNG) Tangguh train III berjalan sesuai rencana. Kementerian Keuangan sudah menyetujui penggunaan skema trustee borrowing scheme (TBS) untuk mendanai pembangunan tersebut.

Direktur Jenderal Minyak dan Gas Bumi Kementerian ESDM, I Gusti Nyoman Wiratmadja mengatakan saat ini ESDM masih menunggu keputusan tersebut dari Kementerian Keuangan. "Apakah skema tetap 70 persen pembiayaan pakai TBS atau ada perubahan, secepatnya segera diputuskan," ujarnya seperti dikutip harian Kontan, Jakarta, Kamis (19/3).

Dia mengaku skema TBS tidak menjadi masalah, asalkan proyek pembangunan LNG Kilang Tangguh train III tetap bisa dilanjutkan. Kementerian ESDM berharap, tahun ini skema pendanaan bisa selesai.

Wiratmadja mengatakan, Kemkeu sudah memeberikan kemudahan. "Jadi tidak ada penundaan, dan proyek tetap berjalan," tuturnya.

Selain itu, manajemen British Petroleum (BP) Indonesia sebagai kontraktor, telah melakukan pertemuan dengan Kementerian ESDM untuk memberikan kepastian mengenai rencana Front End Engineering Design (FEED) yang akan diselesaikan tahun ini. Proyek senilai US$ 12 miliar ini ditargetkan bisa dimulai semester II tahun depan.

Reporter: Redaksi
Editor: Arsip
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...