Jelang Reshuffle, Jokowi Mengaku Panggil Menteri ke Bogor

Yura Syahrul
8 April 2016, 19:55
Presiden Jokowi
Arief Kamaludin|KATADATA

Presiden Joko Widodo mengakui telah memanggil beberapa menteri ke Istana Bogor, pada Kamis malam (7/4). Pemanggilan tersebut di tengah kabar semakin dekatnya pengumuman perombakan kabinet (reshuffle) jilid II.

Namun, Jokowi enggan menjelaskan secara rinci soal pertemuan dengan sejumlah menteri tersebut. "Panggilan itu tidak hanya tadi (Kamis) malam. Setiap malam juga biasa kita (panggil)," ujarnya usai menghadiri Muktamar Partai Persatuan Pembangunan (PPP) ke-8 di Asrama Haji, Pondok Gede, Jakarta Timur, Jumat (8/4), seperti dikutip detik.com.

Dalam kesempatan tersebut, Jokowi juga tidak membantah waktu pengumuman reshuffle akan dilakukan dalam waktu dekat ini. "Yang pasti bukan hari ini.”

(Baca: Jokowi-JK Bahas Reshuffle, Sejumlah Menteri Dipanggil ke Bogor)

Seperti diberitakan Katadata dalam artikel “Jokowi-JK Bahas Reshuffle, Sejumlah Menteri Dipanggil ke Bogor”, Jokowi mengadakan pertemuan khusus dengan Kalla pada Kamis siang di Istana Negara. Pertemuan dilakukan setelah Presiden memimpin rapat kabinet paripurna membahas revisi APBN 2016 dan melantik Anwar Usman sebagai hakim konstitusi. “Pertemuan itu membahas soal reshuffle kabinet,” kata sumber Katadata yang mengetahui adanya pertemuan empat mata tersebut.

Ini memang merupakan pertemuan khusus pertama Jokowi dan Kalla setelah kabar reshuffle berhembus kencang sejak pertengahan pekan lalu. Saat itu, Kalla masih melakukan kunjungan kerja ke Amerika Serikat (AS) dan baru tiba di Jakarta pada Rabu malam (6/4) lalu.  Sumber Katadata yang lain menyatakan, sebenarnya Kalla akan bertemu dengan Jokowi, yang juga baru kembali dari Papua, di Bandara Halim. Namun, pertemuan itu batal terlaksana.

Setelah bertemu dengan Kalla Kamis siang, Jokowi juga memanggil sejumlah menteri ke Istana Bogor pada Kamis malam ini. "Sejak pukul 8 malam, ada beberapa orang yang diminta ke Istana Bogor (terkait reshuffle),” kata sumber yang lain.

(Baca: Pos Baru untuk Pramono dan Rini di Kabinet Pasca Reshuffle)

Jurubicara Wakil Presiden, Husain Abdullah, mengaku belum mengetahui adanya pertemuan khusus antara Jokowi dan Kalla. Ia mengaku hanya mendampingi Kalla saat rapat kabinet paripurna pada pagi harinya. “Tapi mungkin saja ada (obrolan reshuffle),” katanya.

Halaman:
Reporter: Ameidyo Daud Nasution
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...