11 Perusahaan Lirik 5 Blok Migas yang Dilelang Pemerintah

Safrezi Fitra
11 Maret 2019, 19:37
Kementerian ESDM
Arief Kamaludin (Katadata)

Sebanyak 11 perusahaan tengah melirik lima blok migas yang ditawarkan pemerintah. Para perusahaan ini tercatat mengakses dokumen data lima blok migas tersebut dalam lelang wilayah kerja (WK) migas tahap I tahun 2019.

Direktur Jenderal Minyak dan Gas Bumi Kementerian Kementerian Energi Sumber Days Mineral (ESDM) Djoko Siswanto mengatakan hingga pekan lalu, sudah ada 11 Kontraktor Kontrak Kerja Sama (KKKS) yang mengakses dokumen kelima blok migas tersebut.

"Saya belum bisa katakan siapa saja kontraktor yang sudah akses, karena sifatnya adalah rahasia," ujarnya seperti dikutip Antara, Senin (11/3). (Baca: Kementerian ESDM Buka Lelang 5 Blok Migas Tahap I Tahun Ini)

Lima blok migas tersebut dibagi atas dua kategori, yakni Blok Eksplorasi dan Blok Produksi. Blok Eksplorasi terdiri dari Anambas dua peminat, West Ganal tiga peminat dan West Kaimana satu peminat. Blok Produksi, Selat panjang tiga peminat dan West Kampar dua peminat.

Proses lelang blok tersebut dimulai pada 25 Februari 2019 lalu. Hingga kini, Blok West Ganal yang paling diminati investor. Bonus tanda tangan yang ditetapkan pemerintah untuk blok ini paling besar di antara yang lain yaitu US$ 15 juta.

Setelah mengakses dokumen perusahaan yang berminat harus melakukan penawaran ke pemerintah, kemudian dilakukan seleksi pemenangnya melalui lelang. Akses Bid Document dimulai pada 25 Februari hingga 24 April 2019 dan Pemasukan Dokumen Partisipasi paling lambat pada tanggal 25 April 2019.

Halaman:
Reporter: Antara
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...