Pemerintah Ingin Percepat Rencana Pengembangan Blok Sakakemang

Image title
5 Agustus 2019, 21:05
Arcandra Tahar, blok sakakemang, repsol
Arief Kamaludin|Katadata
Wakil Menteri ESDM Arcandra Tahar memberikan tinjauan persoalan migas di stand pamer Kementerian ESDM, Jakarta, Rabu, (17/5). Arcandra menyatakan penyusunan rencana pengembangan Blok Sakakemang bisa dipercepat.

Wakil Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Arcandra Tahar menyatakan penyusunan rencana pengembangan Blok Sakakemang memungkinkan untuk dipercepat. Bahkan sebelum Repsol selaku operator blok tersebut selesai melakukan pengeboran sumur eksplorasi.

Arcandra bilang percepatan penyusunan rencana pengembangan Blok Sakakemang bisa dilakukan jika Repsol sudah cukup yakin jumlah cadangan dan keekonomian blok tersebut. "Kalau cadangan sudah bisa diyakini sekian dan keekonomiannya masuk, ya sudah kami percepat,"kata Arcandra pada Senin (5/8).

Advertisement

Selain itu, percepatan penyusunan rencana pengembangan juga bisa dilakukan jika proyek migas tersebut bisa memberikan keekonomian yang bagus untuk negara. Jika faktor tersebut bisa terpenuhi, pemerintah dipastikan akan mempercepat proses rencana pengembangan Blok Sakakemang.

"Kami lihat, pokoknya semua dipercepat saja, kalau yakin," kata Arcandra.

(Baca: SKK Migas Sebut Blok Rokan-Corridor dapat Integrasi dengan Sakakemang)

Repsol mengungkapkan potensi cadangan gas baru Blok Sakakemang mencapai dua triliun kaki kubik (TCF). Blok migas ini termasuk dalam area giant discovery dan merupakan temuan cadangan gas terbesar keempat di dunia sepanjang 2018-2019.

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...
Advertisement