NasDem Dukung Bambang Soesatyo Jadi Ketua MPR

Dimas Jarot Bayu
2 Oktober 2019, 15:39
Bambang Soesatyo, Ketua MPR
ANTARA FOTO/Wahyu Putro A
Bambang Soesatyo dicalonkan sebagai Ketua MPR.

Partai Nasional Demokrat (NasDem) tak mengajukan kadernya untuk maju sebagai calon Ketua Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR) periode 2019-2024. NasDem memilih mendukung Bambang Soesatyo sebagai Ketua MPR.

Sekretaris Jenderal NasDem Johnny G Plate mengatakan, partainya mendukung Bambang karena dianggap memiliki kompetensi yang memadai. Johnny juga menilai Bambang mempunyai integritas yang teruji.

Selain itu, NasDem mendukung Bambang karena dinilai memiliki rekam jejak memimpin legislatif. Untuk diketahui, Bambang Soesatyo yang merupakan politisi Golkar pernah menjabat sebagai Ketua DPR pada periode 2014-2019.

(Baca: Meski Telah Ajukan Nama Calon Ketua MPR, PPP Beri Dukungan ke Bamsoet)

“Secara realistis calon yang diusung oleh Golkar, Bambang Soesatyo berpotensi kuat untuk menjadi Ketua MPR,” kata Johnny di Kompleks Parlemen, Jakarta, Rabu (2/10).

Menurut Johnny, dukungan NasDem terhadap Bambang telah didasari proses komunikasi politik yang panjang. Dalam proses tersebut, Johnny menganggap wajar jika muncul kesepakatan terkait dukungan NasDem kepada Bambang.

Ada pun, Johnny mengatakan partainya telah mendelegasikan Lestari Moerdijat untuk menjadi calon Wakil Ketua MPR. Lestari merupakan anggota DPR dari daerah pemilihan Jawa Tengah II.

Dia maju ke Senayan dengan meraih 165.099 suara. Selain menjadi anggota DPR, Lestari diketahui menjabat sebagai Wakil Ketua Media Group dan Presiden Direktur Media Indonesia.

(Baca: La Nyalla Sebut Pimpinan DPD Tak Akan Rangkap Jabatan di MPR)

Untuk diketahui, dukungan terhadap Bambang juga telah diberikan oleh Partai Persatuan Pembangunan (PPP). PPP mendukung Bambang karena dianggap sebagai sosok yang mengayomi semua pihak.

Bambang dinilai mampu menyerap semua aspirasi masyarakat. Selain itu, PPP menilai kinerja Bambang dalam memimpin di kursi legislatif telah terbukti.

“Kalau PPP secara terbuka, saya sampaikan kami mendukung Bamsoet untuk menjadi ketua MPR,” kata Sekretaris Jenderal PPP Arsul Sani.

(Baca: La Nyalla Mattalitti, Sang Politisi Kontroversial di Kursi Ketua DPD)

Editor: Yuliawati
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...