Jokowi Bekali Warga Hadapi Corona dengan Bansos dari Banyak Lembaga

Dimas Jarot Bayu
9 April 2020, 17:13
Ilustrasi, Presiden Joko Widodo (Jokowi). Guna membantu masyarakat menghadapi pandemi corona, pemerintah menyiapkan sejumlah bantuan tambahan, di luar PKH, Kartu Sembako, Kartu Pra-Kerja, serta penggratisan dan diskon listrik.
ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan/pras.
Ilustrasi, Presiden Joko Widodo (Jokowi). Guna membantu masyarakat menghadapi pandemi corona, pemerintah menyiapkan sejumlah bantuan tambahan, di luar PKH, Kartu Sembako, Kartu Pra-Kerja, serta penggratisan dan diskon listrik.

Pemerintah menambahkan sejumlah bantuan sosial (bansos) bagi masyarakat selama adanya wabah virus corona atau Covid-19.

Dengan tambahan bansos, bantuan yang diberikan pemerintah tak hanya terbatas pada Program Keluarga Harapan (PKH), Kartu Sembako, Kartu Prakerja, serta penggratisan dan diskon tarif listrik.

Advertisement

"Dalam minggu ini pemerintah telah memutuskan beberapa kebijakan bansos yang baru," ujar Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana meredeka, Jakarta, Kamis (9/4).

Jokowi mengatakan, salah satu bansos baru yang akan diberikan pemerintah adalah pemberian sembako senilai Rp 600 ribu per bulan selama tiga bulan. Bansos sembako tersebut, akan diberikan kepada masyarakat yang berada di Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang dan Bekasi (Jabodetabek).

Rinciannya, ada 2,6 juta warga atau 1,2 juta keluarga di Jakarta yang akan menerima bansos sembako. Sementara di wilayah Bogor, Depok, Tangerang dan Bekasi (Bodetabek), ada 1,6 juta jiwa atau 576 ribu keluarga menerima bansos sembako.

Ia menjelaskan, anggaran untuk pemberian bansos sembako di Jakarta sebesar Rp 2,2 triliun. Sedangkan, anggaran untuk pemberian bansos sembako untuk wilayah Bodetabek dialokasikan sebesar Rp 1 triliun.

(Baca: Pemerintah Lipat Gandakan Bantuan PKH Selama 3 Bulan Akibat Pandemi)

"Penyaluran bansos khususnya di Jabodetabek ini agar warga mengurungkan niat untuk mudik,” ujar Jokowi.

Pemerintah juga akan memberikan bansos tunai kepada 9 juta keluarga di luar Jabodetabek. Syaratnya, mereka tidak menerima bansos lain yang telah diberikan oleh pemerintah.

Jokowi mengatakan mengatakan, bansos tunai yang akan diberikan sebesar Rp 600.000 per bulan selama tiga bulan. Ia menyebut, total anggaran yang disiapkan untuk bansos tunai ini adalah sebesar Rp 16,2 triliun.

Halaman:
Reporter: Dimas Jarot Bayu
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...
Advertisement