Suara Merdeka Masuk Afiliasi VIVA Networks

Martha Ruth Thertina
29 Oktober 2019, 18:09
VIVA, Suara Merdeka, kerja sama VIVA Suara Merdeka, VIVA Suara Merdeka Kerja Sama
Dokumentasi VIVA
Presiden Direktur VIVA Networks David E. Burke, Presiden Direktur VIVA Anindya Bakrie, CEO Suara Merdeka Kukrit Suryo Wicaksono, dan Komisaris VIVA Networks Anindra Ardiansyah Bakrie saat penandatanganan kerja sama VIVA dan Suara Merdeka.

Presiden Direktur VIVA Networks David Burke mengatakan kolaborasi memang dibutuhkan di era digital saat ini. "Tak bisa hidup sendiri. Apalagi Suara Merdeka 100% Jawa Tengah," ujarnya.

Di sisi lain, CEO Suara Merdeka Kukrit Suryo Wicaksono menilai VIVA tidak salah memilih mitra kolaborasi. Dengan penduduk 35 juta jiwa, Jawa Tengah yang menjadi basis Suara Merdeka, merupakan pasar yang menggiurkan. "Ini market yang luar biasa untuk dikembangkan," ujarnya.

(Baca: Pangsa Pemirsa Trans Group Naik Signifikan, Caplok Pasar Pesaing)

Ia pun menilai kerja sama ini telah membawa Suara Merdeka naik kelas, dari media regional menjadi nasional. "Ini satu kehormatan. Mudah-mudahan tidak hanya bermanfaat bagi kita berdua, tapi buat bangsa dan negara," ujarnya.

VIVA Networks saat ini mengelola enam media yaitu VIVA.co.id, VIVAnews, 100Kpj, IntipSeleb, JagoDangdut, dan platform video Vlix. Sedangkan Suara Merdeka memiliki beberapa koran, portal berita, dan 100 jaringan radio di Jawa Tengah.

Adapun kedua belah pihak menandatangani kesepakatan kerja sama pada Selasa, 29 Oktober 2019 di kantor pusat VIVA, Jakarta.

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...