Saka Serahkan Keputusan Pengelolaan Blok Sanga-sanga ke Pemerintah

Anggita Rezki Amelia
11 Oktober 2017, 18:01
PGN Saka
Arief Kamaludin | Katadata

Jadi, nantinya Saka akan mencari sumber-sumber gas bagi PGN. Sementara induk usahanya akan membangun pipa untuk menyalurkan gas tersebut kepada konsumen.

Saka juga tidak masalah apabila Pertamina menjadi mayoritas. Namun, operator masih tetap dipegangnya. “Jadi kami bisa mengontrol biayanya,” ujar Tumbur.

Sementara itu, Direktur Pembinaan Usaha Hulu Minyak dan Gas Bumi (Migas) Kementerian ESDM Tunggal mengatakan Saka harus bernegosiasi dengan Pertamina jika ingin memiliki hak kelola Blok Sanga-sanga. Ini karena perusahaan pelat merah itu sudah ditugaskan.

Alhasil, keputusan nasib Saka berada di tangan Pertamina. “Pemerintah kan sudah menugaskan. Jadi silakan Pertamina bekerja sama dengan yang lain melalui business to business (b to b) secara wajar," kata Tunggal di Gedung DPR Jakarta, Selasa (10/10).

Pemerintah nantinya menunggu hasil negosiasi kedua perusahaan itu. Jadi, setelah menemukan titik temu, Saka cukup memberitahukan kepada pemerintah atas transaksi itu secara bisnis yang wajar (b to b).

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...