Update IKN: PUPR Tuntaskan Sesi Terakhir Proyek Jalan Lingkar Sepaku

Nadya Zahira
16 Januari 2023, 22:13
Proyek IKN di Kalimantan Timur. Foto: Andi M. Arief
Andi M. Arief
Proyek IKN di Kalimantan Timur. Foto: Andi M. Arief

“Untuk Segmen 1, 2, dan 3 saat ini sudah PHO (Provisional Hand Over), selanjutnya Segmen 4 sudah pekerjaan konstruksi ditargetkan selesai Mei 2024,” ujar Danis.

Danis melanjutkan selain Jalan Lingkar Sepaku, saat ini juga tengah dibangun Jalan Sumbu Kebangsaan sisi Barat sepanjang 2,99 km dan Jalan Sumbu Kebangsaan sisi Timur sepanjang 2,96 km. Untuk Jalan Sumbu Kebangsaan sisi Barat sudah dalam tahap konstruksi sejak September 2022 dan ditargetkan selesai pada April 2024. 

Sementara untuk Jalan Sumbu Kebangsaan sisi Timur sudah terkontrak dan segera dibangun dengan target selesai Juni 2024. Kementerian PUPR juga tengah membangun Jalan Tol Akses IKN yang tersambung dengan Jalan Tol Balikpapan-Samarinda, tepatnya di KM 11. 

Tak hanya itu, saat ini juga tengah diselesaikan Tol akses IKN Segmen 3A Karang Joang-KKT Kariangau sepanjang 12,66 km, Segmen 3B KKT Kariangau-Simpang Tempadung sepanjang 7,32 km, dan Segmen 5A Simpang Tempadung-Jembatan Pulau Balang.

Pembangunan ketiga jalan tol tersebut merupakan bagian dari jaringan jalan menuju Ibu Kota Negara yang ditargetkan selesai pada 2024 mendatang.

Halaman:
Reporter: Nadya Zahira
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...