16 Rekomendasi Makanan Khas Sumatera Barat Selain Rendang

Dwi Latifatul Fajri
13 Oktober 2021, 12:28
Makanan Khas Sumatera Barat, Makanan Khas Sumatra Barat, masakan padang, makanan padang, minuman padang, kuliner sumatera barat
pixabay.com/DennyLubis

Bahan-bahan tersebut kemudian ditumis dan dibungkus memakai kulit yang terbuat dari tepung terigu dan mentega. Kuah martabak rasanya asam manis terbuat dari campuran kecap, potongan cabe hijau, bawang bombai, dan cuka.

8. Talua Barendo

Di kota Payakumbuh tepatnya di daerah Garegeh, Bukittinggi ada nasi sederhana bernama “Talua Barendo“. Makanan ini dibuat dari telur yang diaduk dengan bumbu. Telur kemudian didadar dengan cara khusus menyerupai renda.

Renda adalah hiasan pakaian rendo, kerajinan tradisional masyarakat kota Gadang. Telur dadar ini juga dihidangkan bersama nasi hangat, ikan goreng air tawar.

9. Gulai Kapalo Lauak

Kuliner khas yang tersedia di restoran dan rumah makan adalah Gulai Kapalo Lauak. Makanan di daerah pesisir pantai ini bahan utamanya terbuat dari kepala ikan karang. Gulai kepala ikan ini bisa ditemukan di restoran daerah Kota
Padang, Padang Pariaman dan Kabupaten Pesisir Selatan (Painan).

Cara memasak gulai kepala ikan karang dibumbui dengan bawang merah dan bawang putih, jahe, kunyit, asam kandis, cabe rawit, cabe merah dan daun.

10. Lamang Tapai

Lamang Tapai dikenal sebagai suguhan daerah Batusangkar, di Kabupaten Tanah Datar. Lamang Tapi biasanya disajikan ketika acara adat pesta atau pernikahan (Baralek Gadang), buka puasa Ramadhan, dan menajmu tamu ketika rapat atau pertemuan.

Makanan yang terbuat dari beras ketan ini menjadi makanan pembuka. Rasanya asam manis dan berukuran kecil. Lamang Tapai terbuat dari beras ketan yang diisi bumbu santan, kemudian dibakar kurang lebih selama 2 jam. Lamang kemudian dibumbui tapai yang dibuat dari fermentasi beras ketan hitam dan ragi.

11. Sate Padang

Ada tiga sate di daerah Sumatra Barat yaitu Sate Padang, sate Padang Panjang dan sate Padang Pariaman. Masakan berbahan daging ini memiliki cita rasa dan warna kuah yang berbeda. Ada juga sate khas dari Payakumbuh. Sate Padang bisa dimakan dengan nasi dan kerupuk ubi untuk sensasi pedas.

12. Galamai

Di daerah Payakumbuh, ada makanan tradisional yaitu Galamai. Makanan ini disajikan di piring dan dipotong sepetak. Galamai yang dijual biasanya dibungkus kecil dan dibungkus anyaman pandan.

Galamai adalah olahan beras ketan yang direndam, ditiriskan kemudian ditumbuk jadi tepung. Setelah itu santan kental dicampur dengan gula aren, kemudian diaduk hingga mengental. Makanan manis ini juga dicampur tepung ketan, kacang tumbuk, dan garam secukupnya.

13. Bika Simariana

Makanan khas ini bisa ditemukan di Kota Baru Padang Panjang, Bukittinggi. Wisatawan bisa melihat cara memasak Bika Simariana secara langsung. Bahan makanan yaitu santan, tepung beras, parutan kelapa, dan gula merah.

Bika Simariana kemudian dibakar di atas tungku dan dibungkus daun jati. Setelah itu ditutup dan dibakar lagi di atas bara api.

14. Ikan Baka (Ikan Bakar)

Sumatera Barat memiliki beragam ikan segar seperti ikan Karang, Capa, Kurapu, Bawal, dan masih banyak lagi. Ikan Baka dibuat dari ikan segar di laut Sumatera Barat. Masakan ini bisa ditemukan di pesisir pantai Kota Padang, Kota Pariaman dan Kabupaten Pesisir Selatan.

Cara membuatnya yaitu daging ikan dilumuri santan kental, sedikit kecap, dan mentega. Kemudian ikan dibakar di atas bara api dan diberi kipas supaya bumbu meresap dan ikan matang.

15. Cancang Karani

Cancang Karani merupakan makanan khas Minangkabau yang mulai langka. Mengutip dari buku "Kuliner Langka Minangkabau" yang ditulis Gantino Habibi, masakan ini dihidangkan ketika upacara adat di Mingkabau.

Cancang karani hampir mirip bakso tapi teksturnya lebih kasar. Kuahnya terbuat dari santan kelapa, serta dihidangkan bersama mi sohun dan kentang. Cancang karani terbuat dari daging sapi yang dicincang kasar, bawang putih, bawang merah, dan bumbu rempah-rempah.

16. Pangek Ikan Lapuak

Pangek Ikan Lapuak
Pangek Ikan Lapuak (Ebook Kuliner Langka Minangkabau)

Pangek Ikan Lapuak merupakan masakan gulai ikan yang teksturnya lunak. MAsakan ini dibuat dari rempah seperti serai, daun kunyit, daun kesambi, bawang merah, bawang putih, panyolang, ketumbar, daun limau, lada, dan santan.

Cara memasak pangek lapuak ini berbeda dari gulai ikan biasanya. Ikan disusun rapi diatas belanga (periuk tanah) dan dialasi daun asam kesambi. Setiap lapisan ikan dibatasi daun kesambi. Kemudian ikan disiram dengan santan dan bumbu rempah. Penggunaan daun kesambi yang membuat tulang ikan menjadi lunak. Sehingga mudah dimakan dan rasanya gurih.

Halaman:
Editor: Safrezi
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...