Cara Menghubungkan HP ke TV dengan dan Tanpa Kabel

Ghina Aulia
6 Oktober 2022, 21:10
Cara menghubungkan HP ke TV
pexels/Rachel Claire
ilustrasi televisi di atas meja

Berikut penjelasan lengkap terkait cara menghubungkan HP ke TV dilansir dari situs 99.co. Menariknya, Anda dapat melakukannya dengan atau tanpa kabel.

Kabel Data

Cara menghubungkan HP ke TV dengan perantara kabel data cenderung mudah digunakan, penghubung berupa kabel sudah sangat jelas fungsinya. Pastikan port kabel HP dan TV sudah sesuai. Apabila kabel data tidak sesuai dengan ponsel, Anda dapat menggunakan konektor HDMI. Lebih jelasnya, berikut ini langkah-langkahnya:

  1. Pastikan televisi dalam keadaan mati
  2. Colok kabel pada HP
  3. Sambungkan sisi kabel data lainnya pada port HDMI di TV
  4. Perhatikan ponsel, pilih opsi ‘HDMI Connection
  5. HP dan TV sudah terhubung, pastikan layar menampilkan apa yang ada pada ponsel

Tanpa Kabel

Meski terkesan lebih ringkas, cara menghubungkan HP ke TV tetap membutuhkan alat penghubung, yakni dongle. Salah satu yang paling populer adalah Chromecast yang bisa terkoneksi dengan Google. Namun juga ada yang lain, misalnya Miracast Dongle, Anycast, Mediatech Dongle dan masih banyak lagi.

Perlu diketahui juga bahwa cara menghubungkan HP ke TV juga tergantung dari merek televisinya. Maka dari itu, berikut ini adalah langkah-langkahnya:

Samsung TV

  1. Klik tombol Source dalam remote control
  2. Pilih opsi Screen Mirroring
  3. Tunggu hingga TV menemukan perangkat dongle selama dua menit
  4. Pastikan fitur dongle aktif sebelum TV selesai memindai

Sony TV

  1. Klik tombol Input dengan remote control
  2. Pilih opsi Screen Mirroring
  3. TV akan memindai sinyal dongle
  4. HP dan TV terkoneksi

LG TV

  1. Klik tombol Home dengan remote control
  2. Pilih opsi Network
  3. Klik opsi dongle sesuai dengan nama perangkatnya (Chromecast, Miracast, dsb)
  4. Televisi akan memindai
  5. HP dan TV terkoneksi setelah proses pemindaian selesai

Demikian penjelasan mengenai beberapa cara menghubungkan HP ke TV. Terdapat dua metode, yaitu dengan dan tanpa kabel. Perlu diperhatikan bahwa Anda memerlukan sinyal internet untuk opsi wireless. Karena kualitas tampilan sangat bergantung pada hal tersebut. 



Halaman:
Editor: Intan
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...