Perbedaan PayPal Personal dan Bisnis, serta Cara Membuat Akunnya

Annisa Fianni Sisma
1 Desember 2022, 13:18
Perbedaan PayPal Personal dan Bisnis
newsroom.paypal-corp.com
Ilustrasi PayPal Business Card

PayPal Bisnis juga mempermudah pengguna untuk melayani pelanggan apabila mengalami kendala. Pelanggan juga dapat melakukan follow up untuk mengetahui transaksi yang akan berlangsung.

Layanan pada PayPal Bisnis tersedia selama 24 jam setiap harinya untuk memonitor anggaran dan perlindungan perusahaan. Berkaitan dengan fee, PayPal Bisnis dibebaskan dari biaya bulanan maupun perbaikan akun PayPal Bisnis.

Namun, perlu diketahui, dalam transaksi menggunakan PayPal Personal maupun PayPal Bisnis, pengguna harus memahami ketentuan seperti adanya biaya transfer dan lain sebagainya. Ketentuan ini dapat berbeda-beda di setiap negara.

Cara Membuat Akun PayPal Personal

Jika tertarik untuk membuat akun PayPal Personal, lakukan langkah-langkah sebagai berikut:
1. Kunjungi website paypal.com.
2. Pilih Personal Account.
3. Klik ‘Next’.
4. Pada kolom ‘Personal Account’ dan ‘I am an’, pilih salah satu kriteria yang sesuai dengan pengguna. Kriteria tersebut terdiri dari: ‘Online Shopper’, ‘Individual Seller/Freelancer’, ‘Both of the Above’, atau ‘Not Sure’.
5. Selanjutnya klik ‘Next’.
6. Pengguna akan diarahkan ke halaman selanjutnya.
7. Masukkan Nomor telepon yang aktif beserta kode negara di depan.
8. Klik ‘Next’
9. Selanjutnya, akan muncul Security Challenge. Pengguna diminta menyelesaikan sebuah puzzle sehingga PayPal mengetahui apakah pengguna seorang manusia atau robot.
10. Jika sudah siap, klik ‘Next’.
11. Klik ‘Start’.
12. Namun jika pengguna memiliki kendala penglihatan, maka klik logo ‘Sound’ di bagian bawah.
13. PayPal akan menyediakan Security Challenge berupa Audio Challenge.
14. Tekan tombol ‘Play’ dan ketikkan apa yang didengar oleh pengguna.
15. Selanjutnya, pengguna akan diminta untuk mengonfirmasi nomor telepon.
16. Masukkan kode yang dikirim PayPal ke smartphone pengguna.
17. Selanjutnya, pengguna diminta untuk mengisi identitas diri. Identitas tersebut berupa Email, Nama Depan, Nama Belakang, dan Password.
18. Jika sudah selesai, klik ‘Next’.
19. Ikuti langkah selanjutnya dan akun pun berhasil dibuat.

Cara Membuat Akun PayPal Bisnis

Cara membuat akun PayPal Bisnis tak jauh berbeda dengan membuat akun PayPal Personal. Namun, terdapat ketentuan yang lebih lengkap dalam PayPal Bisnis. Berikut ini tahapan untuk membuat akun PayPal Bisnis:

1. Kunjungi website paypal.com.
2. Pilih Bisnis Account.
3. Klik ‘Next’.
4. Masukkan identitas berupa Nama Depan, Nama Belakang, Email, Password. Password yang dibuat harus berupa 8 hingga 20 karakter, huruf kapital dan non kapital, serta angka.
5. Kemudian centang pada kolom “You’ve Read and Agree to the User Agreement and Privacy Statement’.
6. Selanjutnya klik ‘Agree and Submit’.
7. Kemudian, pengguna akan diwajibkan untuk melakukan aktivasi akun PayPal.
8. Klik ‘Start Activating Your Account’. Namun jika tidak ingin melakukannya sekarang, pengguna dapat klik ‘Skip For Now’.

Terdapat perbedaan signifikan dalam akun PayPal Personal dan PayPal Bisnis. Pengguna PayPal Bisnis dapat melihat Money Out dan Money In dalam jangka waktu tertentu, membuat invoice, melakukan refund, mengatur tata letak tampilan layar, dan lain sebagainya.

Demikian penjelasan perbedaan PayPal Personal dan Bisnis beserta cara pembuatan akunnya.

Halaman:
Editor: Intan
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...