Di Tengah Tekanan Pandemi Corona, Terawan Rombak 7 Pejabat Kemenkes

Dimas Jarot Bayu
16 Juli 2020, 16:16
Terawan, kementerian kesehatan, rotasi pejabat Kemenkes
ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan/Pool/wsj.
Menkes Terawan Agus Putranto (kanan), Mendagri Tito Karnavian (kedua kanan), Menko PMK Muhadjir Effendy (kedua kiri) dan Menko Perekonomian Airlangga Hartarto (kiri) mengikuti rapat kabinet terbatas yang dipimpin Presiden Joko Widodo di Istana Merdeka, Jakarta, Senin (13/7/2020).

Jumlah pasien yang meninggal bertambah 76 orang menjadi 3.873 orang sedangkan yang sembuh bertambah 1.295 orang menjadi 40.345 orang.



Amnesty International mencatat pandemi corona menyebabkan 89 tenaga kesehatan di Indonesia meninggal akibat virus corona atau Covid-19 hingga 13 Juli 2020. Perinciannya terdiri dari 60 dokter, 23 perawat, dan enam dokter gigi meninggal dunia karena penyakit pernafasan tersebut.

Sementara itu, ada 878 dokter dan perawat di seluruh Indonesia yang terinfeksi virus mematikan tersebut. "Jumlah ini kemungkinan besar meningkat mengingat insiden meninggalnya tiga dokter di Pulau Jawa akibat terpapar Covid-19 sepekan terakhir," tulis Amnesty dalam laporannya yang dikutip pada Rabu (15/7).

Meski kasus terus bertambah, penyerapan anggaran kesehatan Covid-19 baru mencapai 5,12% dari total alokasi Rp 87,55 triliun.  Terawan menjelaskan penyebab realisasi anggaran yang masih rendah antara lain lantaran jumlah pasien yang masih sedikit.

"Kalau penyerapan kurang berarti pasien yang sakit sedikit. Kalau santunan untuk tenaga medis penyerapannya kurang, berarti yang meninggal sedikit," ujar Terawan dalam Rapat Kerja dengan Badan Anggaran DPR, Rabu (15/7).

(Baca: Kasus Corona RI Melonjak 1.574 Orang, Terbanyak dari Jakarta & Jateng)

Halaman:
Reporter: Dimas Jarot Bayu
Editor: Yuliawati
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...