PPKM Akan Dilonggarkan September, Pemerintah Harus Pacu Tes dan Vaksin

Rizky Alika
3 Agustus 2021, 20:14
ppkm, pelonggaran ppkm, tes covid, vaksin covid, ppkm level 4, covid, varian delta, corona
Muhammad Zaenuddin|Katadata
Petugas medis menggunakan Alat Pelindung Diri (APD) melakukan tes swab antigen di wilayah pemukiman warga Cianjur, Jawa Barat, Minggu, (25/7/2021). Ahli wabah meminta pemerintah memacu vaksinasi dan tes jika ingin melonggarkan PPKM mulai September nanti.

Untuk itu, pemerintah memastikan pasokan vaksin mencukupi dan sesuai target vaksinasi. Selain itu, pemerintah akan menggandeng seluruh pihak untuk meningkatkan kesadaran penerapan protokol kesehatan.

Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin mengatakan, vaksinasi akan meningkat hingga 70 juta dosis pada Agustus dan September. "Sehingga beban vaksinasi akan sangat tinggi," ujar dia.

Selama Januari-Juli, Indonesia baru menerima 90 juta dosis vaksin atau 20% dari target vaksin. Selebihnya, 258 juta dosis vaksin atau 80% dari target vaksin akan tiba pada Agustus-Desember.

Di luar itu, ada potensi tambahan vaksin selama Agustus-Desember sekitar 70 juta dosis. Dengan demikian, pemerintah berpotensi mendapatkan 331 juta dosis selama lima bulan ke depan.

"Ini hampir 4 kali lipat dari apa yang kita peroleh Januari-Juni. Ini perlu peningkatan dari sisi vaksinasi di daerah," ujar Mantan Direktur Utama Bank Mandiri itu.

Halaman:
Reporter: Rizky Alika
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...