PDIP Ungkap Kriteria Figur Cawapres Pendamping Ganjar di Pilpres

Ade Rosman
27 April 2023, 15:02
PDIP usung Ganjar pranowo
ANTARA FOTO/Setpres/Agus Suparto/YU
Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri (kedua kanan) didampingi Presiden Joko Widodo (kanan), Ketua DPP PDI Perjuangan Puan Maharani (kiri) melakukan swafoto dengan calon Presiden 2024 yang diajukan PDI Perjuangan Ganjar Pranowo (kedua kiri) di Istana Batu Tulis, Bogor, Jawa Barat, Jumat (21/4/2023).

Sebelumnya sejumlah nama digadang-gadang akan menjadi calon wakil presiden pendamping Ganjar. Jokowi bahkan telah menyebut ada tujuh cawapres potensial. Mereka adalah Prabowo Subianto, Erick Thohir, Sandiaga Uno. Mahfud MD, Ridwan Kamil, Airlangga Hartarto dan Muhaimin Iskandar.

Usai mengumumkan pencalonan Ganjar, PDIP membentuk tim koordinasi relawan pendukung Ganjar. Hasto mengatakan pembentukan tim koordinasi relawan diperintahkan melalui surat tugas yang dikeluarkan oleh Puan Maharani selaku ketua tim pemenangan Ganjar.

"Guna menanggapi suatu antusiasme yang sangat kuat, yang sangat besar pasca pengumuman pak Ganjar Pranowo," kata Hasto. 

Tim tersebut dipimpin oleh Ahmad Basarah selaku koordinator. Juga ada  Adian Napitupulu sebagai wakil koordinator, Deddy Sitorus selaku sekretaris, dan wakil sekretaris Riezky Aprilia. 

Hasto mengatakan, dibentuknya tim koordinasi relawan tersebut sebagai bagian dari langkah cepat PDIP dalam membangun kerja sama politik. Di sisi lain, Basarah selaku koordinator tim menyebutkan alasan tim dibentuk lebih cepat dibandingkan dengan tim pemenangan secara umum karena PDIP melihat respons besar masyarakat usai pencalonan Ganjar.

Dalam praktiknya, Basarah mengatakan, tim tersebut akan berkoordinasi dengan Hasto, Puan, Prananda. Tim juga akan berkomunikasi langsung dengan Ganjar sebagai calon presiden yang telah diusung PDIP. 

Halaman:
Reporter: Ade Rosman
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...