KPU Undi Nomor Urut Pasangan Capres dan Cawapres Malam Ini

Ade Rosman
14 November 2023, 10:24
kpu, capres, cawapres
Katadata
Foto: Anies Baswedan, Ganjar Pranowo, dan Prabowo Subianto.

Komisi Pemilihan Umum (KPU) akan menggelar pengundian dan penetapan nomor urut pasangan calon presiden dan calon wakil presiden 2024 pada Selasa (14/11) malam.

Pengundian tersebut akan digelar secara terbuka di Gedung KPU, Jakarta. "Rencananya akan digelar di kantor KPU RI pada Selasa 14 November 2023 jam 18.30 WIB-selesai," kata komisioner KPU Idham Kholik di kantor KPU RI, Senin (13/11).

Penetapan nomor urut pasangan capres-cawapres itu dilakukan tepat sehari setelah ditetapkannya tiga pasangan kandidat yang akan berlaga di Pilpres 2024 pada Senin (13/11).

Adapun tiga pasang capres-cawapres yang telah ditetapkan KPU yakni Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar, Ganjar Pranowo-Mahfud MD, dan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka.

Penandatanganan NPHD pendanaan Pilkada serentak di Sumsel
Penandatanganan NPHD pendanaan Pilkada serentak di Sumsel (ANTARA FOTO/Nova Wahyudi/rwa.)

Anies-Muhaimin diusung oleh Koalisi Perubahan yang terdiri dari Partai NasDem, PKB, dan PKS. Ganjar-Mahfud diusung PDIP, PPP, Perindo, dan Hanura. Kemudian Prabowo-Gibran mengantongi dukungan dari Gerindra, Golkar, PAN, Demokrat, PBB, Gelora, Garuda, dan PSI.

Para kandidat tersebut pun memiliki agenda lain sebelum berangkat ke KPU. Koalisi Perubahan akan mengumumkan timnas Amin pada pagi hari ini. Anies dan Muhaimin disebut akan menghadiri agenda tersebut.

Sedangkan Ganjar-Mahfud akan berkumpul terlebih dahulu di markas tim pemenangan mereka. Setelah itu, mereka akan berangkat bersama-sama ke kantor KPU di Jakarta Pusat.

Reporter: Ade Rosman

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...