Mengenal 12 Panelis Debat Kelima, Capres Bahas Pendidikan - Kesehatan

Ira Guslina Sufa
4 Februari 2024, 16:32
Debat
ANTARA FOTO/Galih Pradipta/app/nz.
Pasangan Capres dan Cawapres nomor urut 1 Anies Baswedan (kedua kanan) dan Muhaimin Iskandar (kanan) bersama pasangan Capres dan Cawapres nomor urut 2 Prabowo Subianto (ketiga kiri) dan Gibran Rakabuming Raka (ketiga kanan) serta pasangan Capres dan Cawapres nomor urut 3 Ganjar Pranowo (kiri) dan Mahfud MD (kedua kiri) menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya sebelum debat perdana Capres dan Cawapres 2024 di Gedung KPU, Jakarta, Selasa (12/12/2023).
Button AI Summarize

Komisi Pemilihan Umum  mengumumkan dua belas nama panelis debat kelima Pemilihan Presiden atau pilpres 2024. Debat kelima bakal berlangsung di Jakarta Convention Center (JCC) pada Minggu (4/2). 

Sesuai jadwal yang telah ditetapkan KPU, tiga calon presiden yaitu Anies Baswedan, Prabowo Subianto dan Ganjar Pranowo akan beradu gagasan seputar isu kesejahteraan sosial, kebudayaan, pendidikan, teknologi informasi, kesehatan, ketenagakerjaan, sumber daya manusia, dan inklusi. KPU pun telah meminta panelis menyiapkan pertanyaan yang akan menjadi pemantik debat paracapres. 

Sebanyak 12 panelis berasal dari berbagai universitas dan praktisi dipilih menjadi panelis. Mereka dinilai memiliki pemahaman yang mumpuni mengenai kesejahteraan sosial, kebudayaan, pendidikan, teknologi informasi, kesehatan, ketenagakerjaan, sumber daya manusia, dan inklusi.

Berikut Profil Singkat 12 Panelis Debat Kelima Pilpres 2024 

Profil Panelis Debat Capres Aminuddin Syam

 Aminuddin Syam adalah seorang Guru Besar dan Ahli Kesehatan Masyarakat dari Universitas Hasanuddin (Unhas), Makassar, Sulawesi Selatan. Saat ini, ia menjabat sebagai Ketua Umum Perhimpunan Sarjana dan Profesional Kesehatan Masyarakat Indonesia (Persakmi) 2022-2026. Aminuddin juga menjabat sebagai Kepala Program Studi Pascasarjana Jenjang Doktor Kesehatan Masyarakat Unhas.

 Profil Panelis Debat Capres Asep Saepudin Jahar

Asep merupakan Guru Besar Sosiologi Hukum Islam ini juga sedang menjabat sebagai Rektor Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah Jakarta periode 2023-2027. Sebelum menjadi Rektor UIN Jakarta, Asep pernah menjabat sebagai Direktur Sekolah Pascasarjana UIN Jakarta, Ketua Lembaga Penjaminan Mutu (LPM). 

Ia pernah menjadi, Dekan Fakultas Syariah dan Hukum (FSH), dan Kepala Pusat Layanan Humas dan Bantuan Hukum LP2M UIN Jakarta. Pada tahun 2006, beliau pernah menerima tanda kehormatan Satyalancana Karya Satya 10 Tahun.

Profil Panelis Debat Capres Bahruddin 

Bahruddin beliau merupakan inisiator Komunitas Belajar Qaryah Thayyibah dan juga menjadi Anggota Badan Akreditasi Nasional Pendidikan Anak Usia Dini, Dasar, dan Menengah. Sebelum mendirikan sekolah alternatif tersebut, Bahruddin aktif berkegiatan di serikat tani yang dikenal dengan nama Serikat Paguyuban Petani Qaryah Thayyibah di Kota Salatiga, Jawa Tengah, dari tahun 2000 hingga 2018. 

Sejak tahun 2016 hingga sekarang, Bahruddin menjabat sebagai Ketua Pembina Yayasan Pendidikan Qaryah Thayyibah Indonesia. Beberapa penghargaan yang pernah diterimanya antara lain Kickandy Heroes oleh Yayasan Kickandy pada tahun 2013, Adhikarya Pangan Nusantara oleh Gubernur Jawa Tengah pada tahun 2013, MNC Pahlawan untuk Indonesia oleh MNC Media pada tahun 2016, dan 72 Ikon Prestasi Indonesia oleh Unit Kerja Presiden Pembinaan Ideologi Pancasila pada tahun 2017.

Profil Panelis Debat Capres Damar Juniarto

Damar merupakan akademisi Universitas Pembangunan Nasional Veteran Jakarta. Damar Juniarto adalah seorang pakar di bidang Hak Asasi Manusia Indonesia dan pernah menjabat sebagai direktur eksekutif Perkumpulan Pembela Kebebasan Berekspresi Asia Tenggara (SAFEnet).

Pada tahun 2015, Damar mendirikan Paguyuban Korban UU ITE (PAKU ITE) untuk memberikan ruang interaksi yang saling menguatkan dan menyemangati bagi para warganet yang dipidanakan dengan pasal karet. Pada tahun 2018, ia menerima penghargaan sebagai YNW Netizen Award 2018 dari Marketeers.com dan terpilih sebagai peserta International Visitor Leadership Program 2018: Cyber Policy and Online Freedom of Expression dari Kedubes Amerika.

Profil Panelis Debat Capres Paschalis Maria Laksono

Paschalis adalah seorang Guru Besar Antropologi dari Fakultas Ilmu Budaya, Universitas Gadjah Mada, Yogyakarta. Pada 2005 hingga 2006, Laksono memperoleh Scholar in Residence Award dari Fulbright untuk mengajar Antropologi Politik dan Antropologi Agama di Lafayette College, Easton, Pennsylvania, Amerika Serikat.

Selain berperan sebagai pengajar, beliau juga pernah menjabat sebagai Wakil Direktur Pusat Studi Asia Pasifik (PSAP) UGM sekaligus sebagai Kepala Unit Bahasa dan Budaya yang bernaung di dalamnya.

Beberapa kajian studi yang dilakukannya meliputi perubahan sosial dan kebudayaan, NGO/CSO, masyarakat di wilayah Timur Indonesia, ekologi manusia, pertambangan dan gender, antropologi visual, hingga studi Asia Tenggara.

Profil Panelis Debat Capres Imam Prasodjo

Imam adalah akademisi dan sosiolog dari Universitas Indonesia, Depok, Jawa Bara. Ia juga menjabat sebagai Penasihat Senior Kepala Staf Kepresidenan sejak 2016 hingga saat ini.

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...