Facebook Ungkap Tren Pesta Diskon saat Pandemi, Bisa Jadi Peluang UMKM
Raksasa teknologi asal Amerika Serikat (AS), Facebook mengungkapkan lima tren pesta diskon seperti 11.11 dan 12.12 saat pandemi corona. Informasi ini dinilai bisa menjadi peluang bagi pedagang online atau Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) mendongkrak transaksi.
Pertama, generasi Z atau kelahiran 1997 ke atas dan yang sudah tua (baby boomer) meningkatkan pengeluaran untuk belanja online saat pandemi virus corona. “Ada perubahan kebiasaan dari offline ke online untuk dua kelompok usia ini,” kata Vertical Lead untuk Facebook di Indonesia Aldo Rambie dalam acara Facebook Summit Indonesia 2020, Selasa (10/11).
Kedua kategori konsumen tersebut dinilai bisa menjadi sasaran pemasaran. Sedangkan kategori produk yang diminati oleh keduanya yakni kebutuhan sehari-hari.
Tren kedua, konsumen semakin sensitif terhadap harga karena pendapatannya menurun saat pandemi Covid-19. Mereka pun cenderung berbelanja saat pesta diskon. “Penjual harus memunculkan obral besar," ujar Aldo.
Tren ketiga, masyarakat menginginkan hiburan karena terlalu lama beraktivitas di rumah. Berdasarkan survei Facebook, 80% dari 1.515 responden ingin membeli produk untuk menghibur diri sendiri.
Keempat, konsumen terbuka terhadap produk atau jasa baru saat pandemi corona. "Mereka mencoba kebiasaan baru, seperti gaya hidup sehat," kata Aldo.
Terakhir, pelanggan ingin mendapatkan produk yang sesuai dengan kepribadian dan kondisi terkini. Barang yang dimaksud seperti mendukung penerapan protokol kesehatan.
Responden yang disurvei berusia 18 tahun ke atas. Riset tersebut dilakukan Facebok bersama YouGov, dengan analisis berbagai sumber ketiga, termasuk Global Web Index Coronavirus Multi Market Study.
Pada hari ini, konsumen di beberapa negara pun menggelar festival belanja 11.11 atau Single’s Day. E-commerce seperti Lazada dan Shopee, hingga fintech OVO menawarkan beragam promosi berupa diskon sampai uang kembali (cashback).
Berdasarkan data iPrice, potongan harga untuk produk busana (fashion) tertinggi disediakan oleh penjual di Zalora yakni 46%. Sedangkan Lazada unggul untuk kategori elektronik dengan diskon 34% dan olahraga atau outdoor 39%.
Sedangkan promosi produk kecantikan dan kesehatan paling tinggi di Shopee yakni 36%. Kemudian otomotif di Blibli dengan 17%.
Riset tersebut dilakukan sejak 1 September hingga 7 Oktober. Ini berdasarkan survei terhadap ratusan responden.