TikTok Perketat Aturan Pengguna di Bawah Umur, Ikut Google – Instagram

Desy Setyowati
13 Agustus 2021, 15:40
tiktok, google, instagram,
123RF.com/Alexey Malkin
Ilustrasi aplikasi video musik pendek TikTok

TikTok mengumumkan akan memperketat kontrol privasi untuk pengguna remaja atau di bawah umur. Google dan Instagram melakukan langkah serupa baru-baru ini.

Perubahan atas kontrol privasi itu menargetkan pengguna usia 13 sampai 17 tahun. Peraturan baru TikTok yang lebih ketat ini rencananya dirilis dalam beberapa bulan ke depan.

Pengetatan aturan itu dilakukan untuk mengatasi kritik bahwa TikTok dinilai gagal melindungi anak-anak dari iklan tersembunyi dan konten yang tidak pantas.

Nantinya, notifikasi pop-up akan muncul di plaform akun remaja di bawah usia 16 tahun. Mereka bakal diminta untuk memilih siapa yang dapat menonton video sebelum mengunggah.

"Proses membuat TikTok menyenangkan dan kreatif seperti memilih musik dan efek, serta transisi yang tepat. Tetapi sama pentingnya untuk memilih dengan siapa video itu akan dibagikan," kata Kepala Kebijakan Publik Keselamatan Anak di TikTok Alexandra Evans dan Kepala Privasi Global Aruna Sharma dalam unggahan di blog, dikutip dari Reuters, Kamis (12/8).

Pengguna berusia 16 - 17 tahun dapat mengaktifkan fitur yang memungkinkan kemunculan notifikasi. Dengan begitu, mereka dapat memilih siapa yang bisa mengunduh video.

Sedangkan untuk pengguna di bawah 16 tahun, fitur unduh video dinonaktifkan permanen. Dengan begitu, pengguna lain tidak bisa mengunduh konten tersebut.

Pengaturan ‘Pesan Langsung’ untuk akun berusia 16 sampai 17 tahun akan disetel menjadi ‘tidak ada’. Meski begitu, pengguna dapat mengubah opsi.

TikTok juga akan mengurangi periode waktu pengguna di bawah 18 tahun menerima pemberitahuan push. Mereka yang berusia 13 hingga 15 tahun tidak akan lagi menerima notifikasi push mulai pukul 9 malam.

Sedangkan mereka yang berusia 16 dan 17 tahun, tidak akan menerima notifikasi mulai pukul 10 malam.

Pada Januari, perusahaan asal Tiongkok itu membuat aturan berdasarkan usia. Untuk pengguna 13 - 15 tahun, penganturan dasar (default) akun lebih privat.

Anak usaha ByteDance itu pun mematikan setelan seperti 'sarankan akun Anda kepada orang lain' untuk kategori ini. Melalui aturan anyar ini, video pengguna 13 - 15 tahun hanya bisa dilihat oleh orang yang mereka setujui sebagai pengikut.

Akun mereka juga akan dibatasi untuk direkomendasikan kepada orang lain. Kontrol berkomentar pun dikunci.

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...